Serundeng, Menu Praktis dan Awet untuk Sahur

Rep: Retno Wulandhari/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah

Jumat 18 May 2018 16:15 WIB

Makanan Serundeng Daging Foto: Republika/Amin Madani Makanan Serundeng Daging

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Waktu sahur yang sangat singkat menjadi alasan para ibu memilih untuk menyajikan menu masakan yang praktis. Praktis yang dimaksud di sini yaitu mudah dalam pengolahan dan penyajiannya. Selain praktis, hal lainnya yang menjadi pertimbangan dalam membuat menu sahur yaitu tahan lama sehingga tidak perlu harus memasak setiap malam atau dini hari.

Chef Kiki Ceria memberi beberapa pilihan menu yang simple dan tahan lama untuk sahur. Menurut Kiki, serundeng merupakan menu yang sangat pas untuk sahur karena serundeng awet dalam beberapa hari. Cara membuatnya pun cukup mudah karena serundeng sendiri merupakan makanan khas asli Indonesia sehingga sudah sangat familiar di kalangan masyarakat Indonesia.

Selain mudah dari segi pengolahan, serundeng juga terbuat dari bahan-bahan yang sangat sederhana. Caranya yaitu sangrai dengan api kecil kelapa tua yang sudah diparut. Setelah berwarna kecoklatan, tambahkan bawang putih bubuk, garam, kaldu sapi atau kaldu ayam dan gula palem halus lalu aduk hingga rata.

"Jika ingin pedas bisa ditambahkan cabai bubuk bersamaan dengan bumbu lainnya, kata," ujar Kiki.

Agar tahan lama, menurut Kiki, pilihan menu yang tepat juga harus diikuti dengan cara penyimpanan yang benar. Untuk serundeng misalnya, setelah matang angkat dan didinginkan sampai uap panas hilang dan sesuai suhu ruang. Kemudian dimasukkan ke dalam wadah kedap udara supaya awet dan tahan lama.

Sebagai variasi, serundeng juga bisa ditambahkan dengan daging sapi, daging ayam, ikan cakalang asap, kacang dan juga udang rebon. Untuk ayam dan ikan cakalang bisa dibuat dengan cara disuwir kemudian digoreng atau disangrai hingga kering lalu dicampur ke dalam adonan serundeng.

Selain serundeng, beberapa menu tahan lama lainnya yang cocok disantap saat sahur yaitu rendang, empal daging, orek tempe kering, sambel goreng kentang kering, teri kacang kering, tahu dan tempe bacem, paru goreng kering, dan juga gudeg. Meski demikian, Kiki mengingatkan, menyantap sejumlah menu ini tetap harus didampingi dengan makanan lainnya.

"Selain mengonsumsi serundeng kita juga butuh nutrisi seperti sayur dan buah yang kandungan air dan seratnya banyak, seperti labu, timun, semangka, buah naga, jeruk dan lain sebagainya," kata Kiki.

Terpopuler