Yayasan Khalifa di UEA Luncurkan Proyek Iftar

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Ani Nursalikah

Senin 30 Apr 2018 10:33 WIB

Hidangan saat Ramadhan (ilustrasi) Foto: Thekitchn Hidangan saat Ramadhan (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, ABU DHABI -- Yayasan Khalifa bin Zayed Al Nahyan di Uni Emirat Arab (UEA) meluncurkan proyek Iftar Ramadan, sebagai bagian dari proyek dan program kemanusiaan musiman untuk bulan suci Ramadhan. Dilansir di Emirates News Agency, Senin (30/4), program tersebut bertujuan memberikan manfaat.

Direktur Jenderal Yayasan, Mohammed Haji Al Khouri, mengatakan proyek ini akan dilaksanakan di seluruh UEA. Proyek bantuan itu akan menyalurkan sebanyak 915 ribu makanan atau sekitar 30.500 makanan sehari-hari. Program itu juga bekerja sama dengan 305 keluarga yang akan menyiapkan makanan serta Emirates Post and Emirates Transport yang akan mengantarkan makanan ke 105 lokasi penyaluran.

Direktur Eksekutif Sektor Pemantauan di Otoritas Pengawasan Makanan Abu Dhabi, Dr Mariam Hareb Al Suwaidi, mengatakan otoritas tersebut mendukung keluarga yang produktif di Abu Dhabi dan Al Ain dan Al Dhafra. Hal itu dengan memberikan pelatihan, pemeriksaan, dan pengawasan kegiatan dari berbagai fasilitas dan dapur di mana hidangan berbuka akan disiapkan. Langkah itu untuk memastikan mereka mematuhi standar keamanan pangan.

Dia menambahkan, sektor tersebut meningkatkan kesadaran keluarga produktif, berkoordinasi dengan mitra-mitranya, mengadakan kursus pelatihan dan pertemuan kesadaran, dan langsung berkomunikasi dengan mereka melalui tim inspeksi. Al Suwaidi juga menyoroti adanya koordinasi berkelanjutan dengan yayasan untuk memberdayakan keluarga produktif serta kerja sama mereka dengan proyek Iftar Ramadhan. Mereka berperan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan keluarga dalam memilih bahan dan menyiapkan berbagai makanan. Dengan begitu, jumlah keluarga produktif dan kualitas makanan juga meningkat.

Direktur Komunikasi Organisasi dan Hubungan Masyarakat di Perusahaan Distribusi ADNOC, Ibrahim Mohammed Al Marzouki, mengatakan bahwa partisipasi perusahaannya sebagai sponsor utama dari inisiatif tersebut adalah bagian dari tanggung jawab sosial dan upaya untuk mempromosikan sikap sukarela di antara anak-anak dan pemuda. Di samping, memungkinkan Keluarga Emirat menjadi produktif selama bulan suci dan mempromosikan semangat kerjasama di antara komunitas lokal melalui distribusi makanan ini.

Penjabat Direktur Komersial Emirates Post Group, Obaid Al Qatami, mengatakan bahwa mereka telah bekerja sama dengan Yayasan Khalifa selama enam tahun dalam mendistribusikan makanan yang dibuat oleh keluarga produktif.

Perwakilan dari Komando Umum Pertahanan Sipil, Kolonel Tarek Saleh Al Sharif, menyoroti peran Pertahanan Sipil dalam menjamin keamanan dan keselamatan keluarga produktif, terutama di dapur. Mereka juga memberi keamanan.

Terpopuler