Wagub Jabar Minta Masyarakat Tertib Saat Takbir Keliling

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Hazliansyah .

Sabtu 24 Jun 2017 19:32 WIB

Takbiran Keliling (ilustrasi) Foto: Republika/Prayogi Takbiran Keliling (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar mengimbau kepada masyarakat yang akan melakukan takbir keliling bisa dilaksanakan secara kondusif. Hal itu demi menjaga ketenteraman kepada masyarakat lainnya.

Selain itu, untuk menghindari kepadatan dikawasan pusat kota, Deddy mengimbau kepada masyarakat yang hendak bertakbir keliling agar tidak mendekati lokasi tersebut.

"Agar tidak benturan tidak mendekati pusat kota," katanya, Sabtu (24/6).

Ia menuturkan, masyarakat yang akan melakukan takbir keliling harus bisa tertib demi meminimalisasi risiko kecelakaan lalu lintas. Jika ada kendaraan yang tidak laik jalan dan bermasalah, aparat bisa segera menindak tegas.

Selain itu masyarakat yang bertakbir keliling untuk menghindari jalur mudik. Karena dipastikan akan mengganggu lalu lintas dan pemudik yang melintas.

"Yang tertib, masa takbiran dilarang," ujarnya.

Deddy pun berharap dengan imbauan tersebut diharapkan masyarakat tetap menjaga ketertiban umum dan ketentraman umat lainnya.

Terpopuler