Ini Jalur Rawan Kecelakaan di Wilayah Ciamis

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Bayu Hermawan

Sabtu 24 Jun 2017 14:15 WIB

Arus mudik (ilustrasi) Foto: ANTARA FOTO/Fahrul Jayadiputra Arus mudik (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, CIAMIS -- Satlans Polres Ciamis memetakan sejumlah jalur rawan kecelakaan bagi pemudik. Kecelakaan di wilayah Ciamis biasanya terjadi karena pemudik memacu kencang kendaraan.

Kasat Lantas Polres Ciamis AKP Kurnia mengungkapkan terdapat jalur rawan kecelakaan dari mulai dari pintu masuk Cihaurbeuti sampai perbatasan Cisaga.

Ia menilai para pemudik dari arah Gentong, Tasikmalaya yang sebelumnya terjebak macet justru langsung tancap gas saat memasuki wilayah Ciamis. Hal inilai yang dituding menjadi penyebab kecelakaan.

"Track dari wilayah Ciamis kota sampai Cisaga lurus dengan jalan yang mulus membuat pengendara leluasa saling adu kecepatan. Makanya di Ciamis ini menjadi potensi terjadinya kecelakan, pemudik harus hati-hati," katanya pada Republika.co.id.

Berdasarkan pengalaman tiap tahunnya, kecelakaan didominasi kendaraan roda dua. Sehingga ia mengimbau para pengendara lebih berhati-hati ketika melintasi jalur di Kabupaten Ciamis.

Terutama untuk Jalan Raya Sidangkasih dan Jalan Raya Imbanagara yang lalu lintasnya selalu padat ketika musim mudik. Alhasil, kendaraan harus merayap supaya bisa sampai ke wilayah Ciamis kota akibat pertemuan arus di persimpangan menuju pasar Imbanagara.

"Makanya antisipasinya kami nantinya akan melakukan rekayasa lalu lintas, bekerjasama dengan Sat Lantas Kota Banjar, mengingat memang kami lokasinya perbatasan, sehingga harus disinergikan guna memecah kepadatan nanti," ucapnya.

Jalur Rawan Kecelakaan

1. Jalan Raya Cihaurbeuti

2. Sindangkasih

3. Cikoneng

4. Jalan Imbanagara

5. Jalan Jenderal Sudirman

6. Jalan Cijeungjing

7. Jalan Cisaga.

Terpopuler