Pesona Khazanah Ramadhan Tinggalkan Kesan Mendalam

Rep: Muhammad Nursyamsyi/ Red: Agus Yulianto

Kamis 22 Jun 2017 17:20 WIB

Grup Band Debu menutup rangkaian pembukaan Festival Pesona Khazanah Ramadhan di Islamic Center NTB (Ilustrasi) Foto: Republika/M Nursyamsyi Grup Band Debu menutup rangkaian pembukaan Festival Pesona Khazanah Ramadhan di Islamic Center NTB (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Penggagas desa wisata hijau Bilebante, Pringgarata, Lombok Tengah, Fahrul mengaku kagum dengan penyelenggaraan Pesona Khazanah Ramadhan di Kompleks Islamic Center NTB yang digelar sebulan penuh selama ramadhan.  Dia menilai, ragam acara yang digelar mampu memberikan pengalaman baru bagi nuansa ramadhan di Pulau Lombok.

"Kegiatannya sangat luar biasa, terutama penataan tempat pameran yang ditata dengan baik dengan rapi," ujar Fahrul di Mataram, Kamis (22/6).

Menurut Fahrul, kehadiran pameran replika peninggalan nabi dan juga peninggalan tentang sejarah Islam di Lombok mempunyai nilai edukasi yang baik bagi warga Lombok.  "Pamerannya bernilai edukasi, dan kegiatan ini mempercepat pengenalan wisata religi di NTB," ungkap Fahrul.

Selain itu, adanya Kampung Khazanah Ramadhan yang menjual aneka sajian kuliner hingga busana membawa dampak meningkatkan perekonomian warga.

"Ke depan kegiatan ini perlu ditingkatkan dalam rangka percpatan wisata halal Lombok, pulau seribu masjid," ucap Fahrul.

Sebelumnya, Penggagas desa wisata Setanggor, Ida Wahyuni mengatakan, Pesona Khazanah Ramadhan harus menjadi ajang yang rutin dilakukan setiap ramadhan.  "Ini momen yang sangat berkesan bagi semua umat muslim di NTB ini karena dengan adanya Pesona Khazanah Ramadhan ini," kata Ida.

Ida menilai, kehadiran imam-imam besar yang memimpin shalat Tarawih di Masjid Hubbul Wathan Islamic Center NTB juga semakin mengokokohkan nama Lombok sebagai destinasi wisata halal dunia. "PKR ini sangat berdampak besar bagi kemajuan pariwisata halal di NTB. Ke depannya kita membutuhkan stand bagi desa wisata halal untuk memperkenalkan destinasi kepada pengunjung masjid," tuturnya.

Terpopuler