REPUBLIKA.CO.ID, MERAK -- Posko Data Angkutan Lebaran 2017 PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) merilis jumlah pemudik yang datang ke Pelabuhan Merak sepanjang Rabu (21/6) atau H-4 lebaran. Berdasarkan data yang diterima Republika.co.id, jumlah pemudik pejalan kaki dan penumpang dalam kendaraan sudah mencapai 121.669 penumpang. Hal itersebut mengalami peningkatan dibanding H-5, yaitu Selasa (20/6) yang berjumlah 84.239 penumpang.
Sementara itu untuk jumlah kendaraan roda dua, terjadi peningkatan yang terlihat sangat signifikan. Terbukti pada Rabu (21/6) kemarin, satu kapal Mutiara Persada yang ada di dermaga enam dikerahkan khusus untuk mengangkut kendaraan roda dua dari Merak ke Pelabuhan Bakauheni, Lampung.
Tercatat 12.138 pemudik dengan sepeda motor telah tiba di Pelabuhan Merak. Naik dua kali lipat lebih dari H-5 lebaran yaitu sebesar 5.467 sepeda motor. Untuk jumlah kendaraan roda empat jumlah kenaikannya tidak sebanyak kendaraan roda dua. Sebanyak 13.146 kendaraan roda empat tercatat oleh Posko Data ASDP Indonesia Ferry dari sehari sebelumnya yang hanya berjumlah 9.945 kendaraan.
Kendaraan roda empat atau lebih juga mendominasi arus mudik pada H-4 kali ini. Sebanyak 14.227 kendaraan, meliputi bus penumpang, dan truk barang, juga tercatat tiba di pelabuhan paling barat Pulau Jawa ini. Sehingga total jumlah kendaraan, baik kendaraan roda dua maupun roda empat yang melintas ke Sumatera berjumlah 26.365.