Pagi Ini Pemudik Pemotor Mulai Ramai Melintasi Kota Bogor

Red: Nidia Zuraya

Kamis 22 Jun 2017 08:33 WIB

Pemudik Foto: Antara Pemudik

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Memasuki H-3 Lebaran Idul Fitri 1438 Hijriah/2017 pemudik sepeda motor tampak ramai melintasi sejumlah ruas utama jalan di Kota Bogor, Jawa Barat.

Pantauan Antara, Kamis (22/6) pagi, puluhan pemudik sepeda motor melintasi jalan-jalan utama seperti Lampu Merah Warung Jambu, Lampu Merah Tugu Kujang. Pemudik sepeda motor ini menjadikan Kota Bogor sebagai jalur alternatif yang dilintasi untuk mudik ke wilayah Selatan Jawa Barat seperti Pangandaran, Bandung, Tasik,

Homsiatun (33) mudik bersama suami menggunakan sepeda motor metik, Z 3954 UH ke Pangandara. Ia berangkat dari rumanya di kawasan Pluit, Jakarta Utara, pukul 05.00 WIB. Ia melintas di Kota Bogor pukul 07.13 WIB.

"Kalau berangkat pagi itu arusnya lebih lancar, tidak panas jadi diperjalanan tidak mudah lelah," katanya saat ditemui Pos Polisi Tugu Kujang.

Ini kali kedua Homsiatun mudik menggunakan sepeda motor bersama suami ke kampung halaman. Ia berencana merayakan lebaran dana lburan bersama keluarga di Tasik selama satu minggu.

Sementara itu, hingga pukul 07.30 WIB pemudik sepeda motor masih tampak melintas di jalur utama Kota Bogor. Para pemudik sepeda motor ini memiliki ciri khusus yang tampak dari barang bawaannya yang lebih banyak dari biasanya. Selain itu, mereka juga menggunakan atribut lengkap untuk perjalanan jarak jauh.

Uniknya lagi beberapa pemudik juga ada yang menggunakan motor baru, terlihat dari tahun dikeluarkannya nomor kendaraan bermotornya dan juga body motor yang masih baru. Namun ada juga yang nekad menggunakan sepeda motor yang sudah mati pajak kendaraannya. Beruntung mereka tidak terjaring operasi petugas yang ada di Tugu Kujang.

Mereka yang mudik menggunakan sepeda motor terdiri dari pasangan suami istri, ada juga muda-mudi dan juga satu keluarga. Rata-rata ada yang membawa anak satu hingga dua dengan usia masih balita.

Kasat Lantas Polresta Bogor, Kompol Bramastyo Priadji menyebutkan, pemudik sepeda motor mulai tampak melintas Kota Bogor pada H-4 Lebaran. Mereka biasa memanfaatkan jam malam dan pagi hari untuk memulai perjalanan.

Menurutnya, pihaknya akan melakukan peneguran kepada pemudik sepeda motor yang membawa muatan melebihi kapasitas yang diperbolehkan. "Kita sekedar mengimbau, agar mereka lebi memperhatikan keselamatan diri selama di perjalanan," kata Bram.

Untuk memudahkan para pemudik melintas di Kota Bogor. Satlantas Polresta Bogor menyebar sejumlah alat bantu rambu petunjuk arah, agar para pengendara lebih memahami rute yang ada di Kota Bogor.

Terpopuler