H-4 Lebaran, Arus Mudik di Pelabuhan Belawan Masih Normal

Rep: Issha Harruma/ Red: Nidia Zuraya

Rabu 21 Jun 2017 12:51 WIB

Penumpang KM Kelud turun dari garbarata setibanya di Pelabuhan Belawan, Sumatra Utara. ilustrasi Foto: ANTARAFOTO/Irsan Mulyadi Penumpang KM Kelud turun dari garbarata setibanya di Pelabuhan Belawan, Sumatra Utara. ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Empat hari jelang Lebaran 2017, kondisi arus mudik di Pelabuhan Belawan, Medan, masih normal. Belum terlihat lonjakan penumpang yang tiba dan pergi dari Terminal Penumpang Bandar Deli, Pelabuhan Belawan.

Kepala Operasi PT Pelni Cabang Medan Belawan Irwansyah mengatakan, hingga saat ini, puncak arus mudik memang belum terjadi untuk angkutan laut.

"Keberangkatan dari Pelabuhan Belawan masih stabil. Diperkiraan puncak arus mudik pada 24 Juni dan arus balik di tanggal 29 Juni hingga 4 Juli 2017," kata Irwansyah, Rabu (21/6).

Sementara itu, Supervisor Terminal Pelabuhan Belawan Yusuf M mengatakan, masih stabilnya penumpang yang menggunakan kapal laut karena bersaing dengan transportasi udara. Para pemudik, lanjutnya, lebih memilih menggunakan pesawat yang lebih cepat dibanding kapal.

"Naik kapal ini memakan waktu tiga hari dua malam untuk sampai ke Pelabuhan Tanjung Priok. Kalau naik pesawat kan cuma dua jam nyampai. Naik kapal ini kan untuk pemudik yang ingin santai," kata Yusuf.

Menurut Yusuf, minat masyarakat untuk menggunakan jasa transportasi laut akan tinggi saat arus balik. Diperkirakan, peminat kapal laut akan mencapai puncak tertingginya pada 29 Juni dan 4 Juli 2017. Hingga kini, tiket untuk arus balik telah terjual hingga 50 persen.

"Saat arus balik pasti ramai. Terutama tiket pesawat lagi mahal-mahalnya, sementara tarif kapal ini tetap" ujar dia.

Hingga Selasa (20/6), jumlah penumpang kapal motor (KM) Kelud yang tiba di Terminal Penumpang Bandar Deli tercatat sebanyak 7.756 orang. Para penumpang sebagian besar berasal dari Pelabuhan Batuampar di Batam dan Tanjung Priok, Jakarta.

Sementara, penumpang yang berangkat dari Terminal Penumpang Bandar Deli hingga Selasa (20/6) tercatat sebanyak 1.490 orang. Mereka sebagian besar berlayar menuju Tanjung Balai dan Batam.

Terpopuler