Rombongan Pemudik Kecelakaan di Cipali, Satu Orang Tewas

Rep: Ita Nina Winarsih/ Red: Nidia Zuraya

Senin 19 Jun 2017 14:18 WIB

Anggota kepolisian memeriksa mobil yang telah mengalami kecelakaan di Tol Cipali, Subang, Jawa Barat. ilustrasi  (Republika/Raisan Al Farisi) Anggota kepolisian memeriksa mobil yang telah mengalami kecelakaan di Tol Cipali, Subang, Jawa Barat. ilustrasi (Republika/Raisan Al Farisi)

REPUBLIKA.CO.ID, SUBANG -- Mini bus Suzuki Futura Nopol B 8309 GJ, yang mengangkut pemudik mengalami kecelakaan di KM 120 jalur A arah Cirebon ruas Tol Cipali pada Senin (19/6) pagi sekitar pukul 06.00 WIB. Akibatnya, seorang penumpang meninggal dunia dan delapan lainnya luka-luka.

Informasi yang diperoleh Republika, mini bus yang dikemudikan Slamet Karsono, warga Rawabunga, Jatinagera, Jakarta, melaju dari Jakarta menuju Cirebon dengan kecepatan tinggi. Setibanya di lokasi kejadian, mobil tersebut mengalami pecah ban di bagian belakang. Akibatnya, kendaraan oleng, terguling lalu menerobos jalur arah berlawanan.

Seorang dari sembilan penumpang, meninggal dunia di lokasi kejadi. Sisanya, mengalami luka ringan dan berat. Korban kemudian, dilarikan ke sejumlah rumah sakit. Adapun, korban meninggal dunia langsung dievakuasi ke RSU MH Thamrin Purwakarta.

Perwira Unit PJR Tol Cipali, Iptu Heri Pranata, mengatakan, korban meninggal dunia atas nama Akman, warga Desa Cengkuang, Kecamatan Palimanan, Cirebon. Dugaan sementara, kecelakaan maut itu disebabkan pecah ban. Selain itu, kendaraan juga dalam kecepatan tinggi. Sehingga, saat pecah ban sopir tak mampu menguasai laju kendaraannya.

"Kami mengimbau kepada pengguna jalan yang melintasi Cipali, untuk hati-hati. Serta, kecepatan kendaraan harus terkontrol," ujarnya, Senin (19/6).

Adapun korban yang mengalami luka-luka, di bawa ke sejumlah rumah sakit. Seperti, RS Mutiara Hati Pagaden (Subang), dan RS Sumber Waras Cirebon.

Terpopuler