REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Puncak arus mudik di terminal Kampung Rambutan diprediksi terjadi pada H-3 Lebaran atau 3 hari sebelum 25 Juni 2017. Hal itu diungkapkan Kepala Terminal Kampung Rambutan Emiral August di Jakarta, Ahad (18/6).
"Terminal sudah siap mau kapan pun itu puncak arus mudik," kata Emiral.
Kesiapan Terminal Kampung Rambutan itu diukur dari sejumlah fasilitas penunjang pemudik, seperti posko informasi, penyediaan ruang kesehatan, ruang ibu menyusui, penyiagaan petugas terminal, rambu petunjuk arah, dan pembentukan posko keamanan.
Selain itu, terdapat petugas yang mengecek kondisi bus untuk diuji kelayakannya dalam mengangkut penumpang mudik.
Terminal Kampung Rambutan, kata dia, merupakan salah satu dari terminal yang melayani pemudik dari Jakarta menuju berbagai daerah di Indonesia. Khusus Jakarta Timur, terdapat juga Terminal Terpadu Pulogebang yang juga dapat dimanfaatkan pemudik.
Menurut dia, sebagian masyarakat terkadang memilih untuk tidak datang ke terminal saat mudik. Beberapa dari mereka ada yang naik bus langsung dari terminal bayangan.
Selain itu, terdapat juga pemudik tidak ke terminal karena menggunakan moda transportasi lain ataupun memilih untuk menggunakan fasilitas mudik gratis yang diselenggarakan sejumlah instansi pemerintah maupun swasta.