IPB Berangkatkan Mudik Ratusan Mahasiswanya

Red: Bilal Ramadhan

Sabtu 17 Jun 2017 13:09 WIB

Institut Pertanian Bogor Foto: primaholidaybandung.blogspot.com Institut Pertanian Bogor

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Institut Pertanian Bogor (IPB) memberangkatkan sebanyak 288 mahasiswa menuju kampung halamannya dalam kegiatan Mudik Bareng ala Mahasiswa IPB, Sabtu (17/6). Menteri Kesejahteraan Mahasiswa BEM KM IPB Seto Wibowo di Bogor mengatakan Mudik Bareng ala Mahasiswa IPB merupakan tahun kedua diselenggarakan oleh IPB bekerja sama dengan BEM KM IPB.

"Daerah tujuan mudik bareng tahun 2017 ini antara lain Lampung, Semarang, dan Yogyakarta," kata Seto.

Ia menjelaskan, tradisi mudik bareng ini terbilang unik. Untuk mendapatkan tiket bus gratis, mahasiswa cukup menukarkan 10 tutup botol minuman Nu Green Tea yang mensponsori kegiatan Mudik Bareng ala Mahasiswa IPB.

"Persyaratan lainnya adalah mahasiswa harus melengkapi diri dengan KTP dan kartu tanda mahasiswa (KTM)," kata Seto.

Dalam kegiatan mudik bareng tersebut, BEM KM IPB menggandeng pihak ketiga untuk mensponsori perjalanan mudik mahasiswa. Ini melihat tidak sedikit mahasiswa yang terpaksa tidak pulang ke kampung karena terkendala biaya.

"Mudik bareng ini jadi pilihan mahasiswa. Tidak anya gratis, karena dirasa sangat menyenangkan bisa kembali ke rumah bersama-sama teman se-almamater," kata Seto.

Seto menambahkan, mudik bareng ala mahasiswa IPB mendapat respon positif dari mahasiswa. Banyak pengalaman menarik, dan menyenangkan yang dialami peserta selama perjalanan mudik.

Sebanyak enam bus disediakan untuk mengangkut seluruh mahasiswa IPB yang pulang mudik lebaran Idul Fitri 1438 Hijriah. Dengan rincian, sebanyak 99 orang ke Lampung, 95 orang tujuan Semarang dan 94 orang tujuan Yogyakarta.

"Kegiatan mudik bareng ini juga mendukung program pemerintah mengurangi angka kecelakaan selama mudik, karena banyaknya pemudik kendaraan pribadi. Oleh karena itu kami fasilitasi mahasiswa mudik dengan angkutan umum yang memadai," kata Seto.

Terpopuler