Pemudik Berebut Tiket Feri di Pelabuhan Situbondo

Red: Nidia Zuraya

Sabtu 17 Jun 2017 10:25 WIB

Sejumlah penumpang memasuki kapal feri penyeberangan. ilustrasi Foto: Antara/Kornelis Kaha Sejumlah penumpang memasuki kapal feri penyeberangan. ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, SITUBONDO -- Ratusan pemudik di Pelabuhan Feri Jangkar Situbondo, Jawa Timur, berebut mendapatkan tiket dan saat mengantre di loket antarpemudik nyaris bentrok.

"Antrean tiket ini sangat tidak tertib dan kami lihat di depan loket yang antre itu bukan penumpang, tetapi warga sekitar atau calo yang sengaja menjual jasa pembelian tiket kapal feri," ujar Munawiyah, salah seorang pemudik tujuan Pulau Raas, Kabupaten Sumenep, Madura di sela antre membeli tiket di Pelabuha Feri Desa/ Kecamatan Jangkar, Situbondo, Sabtu (17/6).

Ia menilai tidak tertibnya penumpang saat antre membeli tiket kapal feri rute Jangkar-Raas itu dikarenakan banyaknya praktik percaloan yang diduga sengaja ada pembiaran dari pihak pelabuhan. Seharusnya pihak pelabuhan, katanya, harus menertibkan pembelian tiket kapal dengan menggunakan kartu identitas diri (KTP Elektronik), bukan menggunakan nomor antrean, sebab hal tersebut memudahkan dan memuluskan para calo mengambil nomor antrean.

"Kalau praktik percaloan ini sudah sering, bahkan saya sendiri ditawari satu tiket Rp 100 ribu per orang dari harga standar Rp 50 ribu per orang. Ada juga yang menawarkan paket dua orang dan satu sepeda motor Rp 350 ribu, padahal kalau harga yang sebenarnya Rp 150 ribu untuk dua orang penumpang dan satu sepeda motor," ucapnya.

Menanggapi hal itu, Kepala Pelabuhan Feri Jangkar Situbondo Juni Dwi Hanggoro membantah jika ada praktik percaloan dan pihaknya meminta para penumpang untuk melaporkan jika ada orang yang menjadi calo tiket penumpang kapal feri.

"Kalau yang ribut tadi itu karena kurang tertibnya calon penumpang saat antre membeli tiket, sehingga antar penumpang saling cekcok mulut," katanya.

Dalam pantauan, ratusan pemudik yang hendak merayakan Hari Raya Idul Fitri 2017 di kampung halamannya di pelabuhan feri ini ricuh berebut mendapatkan tiket lebih awal. Bahkan, seorang pemudik terlibat cekcok mulut dengan seorang pria yang diduga calo ikut antre di barisan depan loket.

Terpopuler