Sahur Lezat dengan Makanan Kaleng

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari

Selasa 06 Jun 2017 12:39 WIB

Makanan kaleng Foto: flickr Makanan kaleng

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Memasak untuk berbuka dan sahur seringkali membuat ibu kehabisan ide. Apalagi memasak untuk sahur yang dilakukan tengah malam buta.

Salah satu triknya adalah dengan membuat masakan yang simpel yang bisa dimasak saat malam harinya atau dadakan menjelang sahur. Pilihannya bisa pada makanan kalengan seperti sarden atau kornet.

Menurut Chef Gregory GN Art, makanan kaleng sangat cocok untuk sahur. Secara protein makanan kaleng juga bagus. Dan keuntungan utamanya adalah praktis cara mengolahnya. Untuk jenisnya, lanjut pria yang akrab disapa Greg, kornet ataupun sarden bisa aja tergantung keinginan.

Jika mengonsumsi makanan kaleng tanpa diolah dan dicampur bahan lainnya mungkin rasanya hambar, biasa saja. "Jadi perlu sedikit diolah supaya gizinya makin oke dan rasa pasti makin yummy," ujarnya kepada Republika.co.id.

Menurutnya, sebaiknya masak makanan kalengan ketika menjelang berbuka atau malam hari menjelang tidur. Kemudian makanan ini disimpan untuk nanti sahur ataupun sebaliknya. Untuk penyajiannya cukup memanaskannya saja. Supaya hangat dan enak rasanya.

Sudah jadi hidangan dari makanan kalengan, Anda tinggal menikmatinya. Mau dimakan pakai nasi putih atau nasi merah, itu sama saja. Yang tidak suka makan nasi merah juga pasti bilang tidak enak walaupun sudah diberi lauk yang super enak. "Ada juga yang tidak makan nasi tapi makan pakai singkong atau kentang tetap enak kok."

Untuk makanan pendamping tidak hanya makanan kaleng, Anda juga bisa membuat  sayur sop ditambah pendamping lainnya misal telur tahu atau ayam goreng. Ya, jelas makin enak rasanya.

Dalam memilih makanan kalengan tentu harus hati-hati. Lihat tanggal kedaluarsanya. Untuk pilihan rasa dan itu selera masing-masing individu.

Chef Greg mengingatkan yang perlu diperhatikan saat masak makanan kalengan adalah kemasan makanan itu. Apakah masih dalam kondisi baik atau sudah rusak.  Kalau sudah rusak maka makanan kalengan juga rawan rusak. "Jadi harus lihat dulu kondisinya masih bagus atau tidak. Kalau tidak bagus jangan dipaksain, kasian perutnya," tambahnya.

Resep Mafo Tofu Sardine

Bahan:

1 kaleng sarden

2 buah tahu potong-potong kotak kecil lalu goreng

50 gram sayuran misal kembang kol, wortel, atau brokoli

Bumbu tambahan:

1 sdm gula

1/2 sdt garam

2 cabai rawit jika suka

2 siung bawang putih cincang

50 ml air

Cara membuat:

1. Tumis bawang hingga harum. Masukan sayuran dan cabai aduk rata lalu masukan sardien, gula, garam dan air aduk sampai rata.

2. Baru masukan tahu goreng aduk dan tunggu sampai mendidih dan air agak surut.

3. Sajikan dengan nasi hangat plus tambah gorengan atau kerupuk.

Untuk resep dengan makanan kaleng kornet, berikut caranya.

Bahan:

Kornet setengah kaleng

1 buah kentang rebus

50 gram brokoli

25 gram bawang Bombay

1 tangkai seledri

1 butir telur

Cara membuat:

1. Caranya gampang seperti buat frittata. Tumbuk kentang jangan terlalu halus tempatkan di mangkuk.

2. Kemudian tambahkan brokoli, bawang bombay, dan seledri cincang dan tak lupa kornet.

3. Aduk rata baru tambahkan telur agar bahan lain semua rata kemudian masak dalam teflon dengan api kecil. Sengaja tanpa garam karena kornet sudah asin, kalau kurang asin bisa tambah garam 1/4 sdt.

Terpopuler