Zaskia Mecca Andalkan Bakso untuk Menu Sahur

Rep: Ahmad Fikri Noor/ Red: Esthi Maharani

Selasa 06 Jun 2017 10:01 WIB

Zaskia Mecca Andalkan Bakso untuk Menu Sahur Foto: Ahmad Fikri Noor / Republika Zaskia Mecca Andalkan Bakso untuk Menu Sahur

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktris Zaskia Adya Mecca mengaku, menyiapkan menu sahur yang enak dan variatif adalah tantangan. Hal itu menjadi semakin menantang terutama ketika menyiapkan menu sahur untuk anaknya yang kini sedang belajar berpuasa.

"Kalau untuk buka puasa waktu persiapan banyak. Kalau untuk sahur itu kita harus berpikir dalam waktu singkat," kata Zaskia usai mengikuti peluncuran gerakan "Berbagi Kelezatan" Bakso Sumber Selera di Jakarta, Senin (5/6).

Menurut Zaskia, bakso adalah bahan baku yang praktis dimasak dan diolah menjadi berbagai menu hidangan. Bakso, kata Zaskia, adalah makanan yang dicintai banyak masyarakat Indonesia dan terutama anak-anak.

Zaskia mengaku, mengolah bakso menjadi hidangan tidak hanya berupa bakso kuah. Ia mencontohkan, bakso bisa diolah menjadi menu tumisan atau menjadi pendamping spagheti.

"Yang penting kita bisa menggunakan bahan baku yang enak dan juga sehat. Untuk variasi ya kita harus kreatif belajar dari mana saja bisa dari internet, demo masak, dan lainnya," kata Zaskia.

Terpopuler