Warga Griya Pelita Sambut Ramadhan dengan Suka Cita

Rep: Joko Sadewo/ Red: Sadly Rachman

Sabtu 27 May 2017 12:56 WIB

Suasana kegiatan tahrib Ramadhan di komplek Griya Pelita, Rangkapan Jaya Baru, Depok.

Foto: ROL/Joko Sadewo

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK — Dalam menyambut datangnya bulan suci Ramadhan, warga Masjid Nururrahman, Komplek Griya Pelita, Rangkapan Jaya Baru, Depok menggelar Tarhib Ramadhan.

Kegiatan ini diikuti ratusan warga muslim yang berada di lingkungan Perumahan Griya Pelita.

Dalam pawai obor, mereka berkeliling komplek sambil terus menerus mengumandangkan shalawat nabi maupun takbir.

Ketua Dewan Kemakmuran Masjid Nururrahman Ustaz Syahruddin El Fikri mengatakan, kegiatan Tarhib Ramadhan ini dimaksudkan untuk menyambut datangnya bulan suci Ramadhan dengan suka cita.

 

 

 

Videografer:

Joko Sadewo

Video Editor:

Joko Sadewo/Fakhtar K Lubis

Narator:

Fian Firatmaja