REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Masjid Hubbul Wathan Islamic Center, Nusa Tenggara Barat, dipadati jamaah shalat tarawih pertama. Jamaah bahkan tak segan membawa serta anak-anak mereka.
Jamaah nampak berbondong-bondong shalat tarawih berjamaah di Masjid Hubbul Wathan pada Jumat (26/5). Jamaah bahkan tak segan membawa anak-anak mereka.
Meski area wudhu tersebar di seluruh area teras masjid, jamaah nampak mengantre. Pun di tangga dan eskalator menuju ruang utama masjid.
Area parkiran masjid juga nampak penuh oleh kendaraan jamaah baik roda dua maupun roda empat. Parkir di bahu jalan selatan masjid bahkan dibuat ganda sehingga menyisakan satu jalur saja dari dua jalur yang ada.
Terlebih shalat tarawih berlangsung setelah hujan yang mengguyur Mataram sejak ba'da ashar akhirnya reda saat mendekati waktu isya. Beberapa anak terlihat memanfaatkan area teras masjid yang basah untuk bermain air.