REPUBLIKA.CO.ID,MATARAM -- Mengawali rangkaian kegiatan Pesona Khazanah Ramadhan di Bumi Seribu Mesjid, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), Pemerintah Provinsi NTB meresmikan bazar dan kampung ramadhan yang diisi stand-stand yang menjual sembako, takjil, perbankan syariah, dan stand ekonomi kreatif.
Wakil Gubernur NTB Muhammad Amin berharap kegiatan selama bulan Ramadhan yang dikemas dalam Pesona Khazanah Ramadhan dapat membawa berkah.
"Bazar ini bertujuan untuk mengembangkan ekonomi kreatif, dengan berkembangnya ekonomi kreatif akan membuka peluang kerja bagi masyarakat, mengurangi pengangguran, dan meningkatkan kesejahteraan, serta mengurangi angka kemiskinan," kata Amin saat membuka bazar dan kampung Ramadhan di Islamic Center NTB, Kamis (25/5).
Kepala Dinas Pariwisata NTB Lalu Muhammad Faozal mengatakan, bazar Ramadhan yang berlokasi di halaman Islamic Center NTB akan berlangsung selama sebulan penuh, hingga lima hari sebelum Idul Fitri. "Yang mencari kebutuhan berbuka puasa ada di sini. Di sisi lain juga ada stand ekonomi kreatif seperti fashion bagi yang ingin mempercantik dan mempergagah diri," ungkap Faozal.
Faozal berharap, event Pesona Khazanah Ramadhan selain menambah kesemarakan bulan puasa di Pulau Lombok, juga mendukung sektor UMKM warga sekitar.