Masjid Hubbul Wathan Pikat Pasar Wisata di Negeri Sembilan

Rep: Muhammad Nursyamsyi/ Red: Agus Yulianto

Selasa 23 May 2017 20:15 WIB

Gubernur NTB, TGB Muhammad Zainul Majdi (kedua kiri) didampingi istrinya Erica Zainul Majdi (kiri) menjelaskan tentang arsitektur Masjid Hubbul Wathan Islamic Center NTB kepada Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia, Joseph R Donovan (tengah) pada kegiatan kunjungan ke pulau seribu masjid Lombok di Mataram, NTB, Selasa (16/5). Foto: Antara/Ahmad Subaidi Gubernur NTB, TGB Muhammad Zainul Majdi (kedua kiri) didampingi istrinya Erica Zainul Majdi (kiri) menjelaskan tentang arsitektur Masjid Hubbul Wathan Islamic Center NTB kepada Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia, Joseph R Donovan (tengah) pada kegiatan kunjungan ke pulau seribu masjid Lombok di Mataram, NTB, Selasa (16/5).

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Masjid Hubbul Wathan yang berada di Kompleks Islamic Center NTB kini menjadi magnet wisata religi di Pulau Lombok. Bangunan yang berada di jantung Bumi Seribu Masjid tidak pernah sepi dari pengunjung yang sedang berlibur di Lombok.

Keindahan masjid yang diresmikan pada September 2016 ini juga menjadi perhatian bagi pasar wisata di Negeri Sembilan, Malaysia. Chairman Malaysian Association of Hotels Negeri Sembilan Chapter, Haziz Hassan, mengaku kagum dengan bangunan ibadah dengan dominasi warna keemasan tersebut. “Subhanallah, indah sekali masjid ini,” ujar Haziz saat melihat langsung Masjid Hubbul Wathan pada Senin (22/5).

Haziz menilai, kehadiran Masjid Hubbul Wathan menjadi penanda akan julukan Lombok yang dikenal sebagai Pulau Seribu Masjid. Luasnya kompleks Islamic Center NTB juga menjadi bukti keseriusan Pemerintah Provinsi NTB dalam mengembangkan wisata halal dan menguatkan nilai-nilai spiritual.

“Saya rasa Islamic Center NTB menjadi salah satu daya Tarik utama di Lombok,” ujar Haziz.

Tidak sekadar menikmati keindahan masjid, Hazii menilai, keberadaan Masjid Hubbul Wathan semakin memperkuat kajian dunia Islam di NTB. Haziz berencana membawa para penghafal Alquran di Negeri Sembilan untuk berkunjung dan belajar dunia Islam di Masjid Hubbul Wathan. “Masjid Hubbul Wathan ini sangat bagus untuk orang dating tengok,” katanya.

Terpopuler