Polda Jateng Perpanjang Operasi Ramadhania 2016

Rep: Bowo Pribadi/ Red: Andi Nur Aminah

Jumat 15 Jul 2016 10:55 WIB

Apel gelar pasukan operasi Ramadhania 2016 Foto: Republika/ Yasin Habibi Apel gelar pasukan operasi Ramadhania 2016

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Arus balik Lebaran 1437 Hijriyah di wilayah hujum Polda Jawa Tengah, diprediksi masih akan berlangsung hingga Ahad (17/7). Berkaitan dengan hal ini Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Condro Kirono menginstruksikan jajarannya untuk memperpanjang pelaksanaan Operasi Ramadhania Candi 2016.

"Operasi yang sedianya berakhir hari ini diperpanjang dua hari hingga Minggu lusa," kata Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Pol Liliek Darmanto, di Semarang, Jumat (15/7).

Kebijakan ini, jelasnya, didasarkan atas pertimbangan arus balik Lebaran tahun ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga Ahad. Ini berkaitan dengan masa libur sekolah yang umumnya akan berakhir pada Ahad. Sehingga kemungkinan masih ada sebagian pemudik yang baru kembali dari kampung halaman.

Untuk mengantisipasi kepadatan arus lalu lintas dan menjamin kelancaran arus balik ini, seluruh personel Polda Jawa Tengah agar tetap bertugas. "Tentunya sampai dengan Operasi Ramadhania 2016 yang telah diperpanjang ini selesai pelaksanaanya," lanjut kabid humas.

Ia juga menyampaikan, selama pelaksanaan operasi tersebut, kelancaran arus lalu lintas menjadi salah satu hal yang mendapat perhatian. "Terutama berkaitan dengan kemacetan panjang yang terjadi di pintu keluar Tol Brebes Timur, pada saat arus mudik beberapa waktu lalu," tandas Liliek.

Terpopuler