Gerbang Tol Cikarang Utama Masih Padat

Rep: Lintar Satria/ Red: Damanhuri Zuhri

Senin 11 Jul 2016 13:54 WIB

Gerbang Tol Cikampek. Foto: Republika/Lintar Satria Gerbang Tol Cikampek.

REPUBLIKA.CO.ID, CIKAMPEK -- Kondisi arus lalu lintas di Gerbang tol Jakarta-Cikampek terpantau lancar walaupun masih padat sejak Senin (11/7) pagi sampai siang. Kepadatan dan antrean panjang yang terjadi pada kemarin (10/7) malam sudah tidak lagi terlihat.

"Di gerbang Cikarang Utama masih terpantau padat, panjang antrian 200 meter," ungkap Humas PT Jasamarga Tol Jakarta-Cikampek Iwan Abrianto, Senin (11/7).

Kepadatan di pintu tol Cikarang Utama arah ke Jakarta pada arus balik H+3 Lebaran, Ahad (10/7) cukup panjang. Sejak siang terjadi panjang antrean kendaraan yang akan masuk ke pintul tol Cikarang Utama sudah mencapai 1,5 kilometer.

Panjang antrean terus bertambah sampai malam seiring dengan banyaknya jumlah kendaraan yang masuk ke Jakarta. Pada sore hari sesuai intruksi Polri, PT. Jasamarga mengratiskan tiket keluar selama sepuluh menit. n

Terpopuler