REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Puncak arus balik mudik Lebaran 2016 diprediksi Ahad (10/7) malam. Sejumlah ruas jalan tol menuju Ibu Kota mulai dipadati pemudik yang kembali ke Jakarta.
Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBD Budianto mengatakan ruas tol Cawang-Grogol-Pluit, Cawang-Tanjung Priok Ancol-Pluit, Jatiwarna-Cikunir Cakung-Rorotan cukup lancar. Kondisi itu berlaku pula bagi arus sebaliknya di ruas-ruas tol tersebut.
Kepadatan lalu lintas nampak mulai terlihat di ruas tol Meruya-Veteran-Kampung Rambutan-Jati warna kedua. Kepadatan juga terjadi juga di ruas tol Jakarta-Tanggerang-Merak.
"Kedua arah kategori ramai lancar, terjadi antrean di gerbang tol Karang Tengah arah Merak," katanya, Ahad (10/7).
Adapun ruas tol Taman Mini-Cibibur- Bogor-Ciawi cukup lancar. Tercatat, jalur puncak saat ini kedua arah sudah normal kembali. Sedangkan arah sebaliknya di ruas Ciawi-gerbang tol Cimanggis Utama ramai lancar.
"Untuk ruas tol Cikarang Utama, Jatiwaringin-Cikunir terkendali lancar. Arah sebaliknya lalu lintas cukup terkendali lancar, termasuk antrian gerbang tol Halim kategori normal," ujarnya.
Untuk gerbang tol Cikarang Utama, kata dia, ada antrean 500 meter. "Kita gunakan sistem buka tutup dan contraflow dari km 69- km 34 masih berlangsung," ucap dia