Puncak Arus Balik Pelabuhan Merak H+4

Red: Damanhuri Zuhri

Sabtu 09 Jul 2016 00:17 WIB

Ratusan kendaraan antre di Pelabuhan Merak, Banten Foto: Republika/Raisan Al Farisi Ratusan kendaraan antre di Pelabuhan Merak, Banten

REPUBLIKA.CO.ID, MERAK -- PT Angkutan Sungai, Danau dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry Merak memprediksi puncak arus balik Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten, akan terjadi pada H+4 atau Ahad (10/7).

"Kami terus berkoordinasi dengan Pelabuhan Bakauheni, karena di sini hanya menerima kedatangan penumpang puncak arus balik dari Pulau Sumatera," kata Humas PT ASDP Indonesia Ferry Merak, Mario Sardadi Oetomo, di Merak, Jumat (8/7).

Perkiraan puncak arus balik tersebut karena pada H+5 atau Senin (11/7) semua instansi pemerintah, BUMN, dan swasta sudah kembali masuk kerja. Selain itu juga sekolah dan perguruan tinggi pekan depan sudah mulai melaksanakan kegiatan belajar mengajar.

Karena itu, diperkirakan puncak arus balik pada H+4 dan akan terjadi peningkatan penumpang. Sebab pemudik yang pulang ke kampung halaman akan membawa saudara maupun pembantu rumah tangga.

"Kami siaga menghadapi puncak arus balik dengan penambahan kapal operasional maupun petugas pengatur lalu lintas di dermaga pelabuhan," ujarnya.

Menurut dia, lonjakan puncak arus balik itu melalui Pelabuhan Merak menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung, juga sebaliknya dari Pulau Jawa ke Pulau Sumatera.

PT ASDP Merak mengoperasikan kapal roll on roll of atau Ro-Ro sebanyak 30 armada dengan target perjalanan dan penyeberangan sebanyak 94 trip.

Di samping itu, kegiatan bongkar muat dipercepat dari 60 menit menjadi 45 menit untuk mengatasi antrean kendaraan juga penumpukan penumpang.

Pihaknya mengimbau pemudik setelah tiba di Pelabuhan Merak agar tidak beristirahat dan melanjutkan perjalanannya.

"Kami berharap pemudik arus balik bisa melanjutkan perjalanannya tanpa istirahat guna mengantisipasi kemacetan maupun penumpukan penumpang," katanya.

Terpopuler