REPUBLIKA.CO.ID, BREBES -- Memasuki H+2 Lebaran Idul Fitri 1437 H, arus balik pemudik sudah mulai terlihat dari arah Tegal ke arah Brebes, Jawa Tengah. Meskipun begitu, kepolisian belum memberlakukan contraflow di jalur mudik.
"Arus balik sudah mulai tapi belum terjadi puncaknya. Masih terlihat ramai saja, kita masih bersiap-siap mengatur," kata Kasubdit Dikyasa Polda Jawa Tengah AKBP Indra K. Mangunsong kepada Republika, Jumat (8/7).
Dia menyatakan puncak arus mudik diprediksi akan memadati Brebes Sabtu malam (9/7) hingga Ahad (10/7). Menurut Indra, prediksi tersebut dilihat dari pemberangkatan pemudik kembali ke Jakarta dari Semarang, Jawa Tengah.
Menurut pantauan Republika pada hari ini (8/7) arus mudik sudah mulai terlihat dari arah Tegal. Terutama dari Simpang Maya, Tegal, Jawa Tengah hingga Terminal Kota Tegal.
Kendaraan mulai ramai terlihat menuju arah Brebes, Jawa Tengah. Tim dari Polres Brebes juga sudah terlihat ramai berjaga sejak perbatasan Kota Tegal dan Brebes hingga gerbang Tol Brebes Timur.
Pembatas jalan untuk diberlakukan sistem contraflow juga sudah dipersiapkan. Hanya saja hal tersebut belum dilakukan karena kondisi kepadatan kendaraan masih terpantau ramai lancar.