Menhub Prediksi Arus Balik Jumat

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Esthi Maharani

Kamis 07 Jul 2016 08:20 WIB

Menteri Perhubungan, Ignatius Jonan Foto: setkab.go.id Menteri Perhubungan, Ignatius Jonan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Perhubungan Ignasius Jonan memprediksi arus balik lebaran akan terjadi mulai Jumat (8/7) hingga Ahad (10/7).

"Kalau arus balik sih mestinya mulai Jumat ya. Kan ini liburnya panjang. Prediksi arus balik mulai Jumat sampai Minggu," jelas Jonan, Kamis (7/7).

Sementara itu terkait kemacetan parah saat para pemudik melintasi pintu tol Brebes Timur, Jonan menyebut disebabkan oleh volume kendaraan roda empat yang menumpuk.

"Ya kalau masalah umum karena kebanyakan mobil, volume kendaraan saja. Kan orang ingin nyoba jalan tol baru yang panjang sekali, itu saja," kata dia.

Terpopuler