Di Cipularang, Kendaraan Lebih Ramai di Akhir Pekan Ketimbang Mudik

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Achmad Syalaby

Rabu 06 Jul 2016 13:24 WIB

Suasana lalu lintas kendaraan melintasi Jalan tol Cipularang, Jawa Barat. Foto: Republika/Yogi Ardhi Suasana lalu lintas kendaraan melintasi Jalan tol Cipularang, Jawa Barat.

REPUBLIKA.CO.ID,CILEUNYI — Arus mudik di Tol Cipularang-Purbaleunyi sejak H-7 hingga H-1 malam tampak ramai lancar. Tidak ada kepadatan seperti tampak di Tol Cipali yang kemacetannya jadi perhatian luas saat ini.

Sebuah anomali justru terjadi di tol yang menghubungkan Purwakarta hingga Cileunyi, Jawa Barat ini. Operator Tol Cipularang, Jasa Marga mencatat, di pintu keluar yang berada di gardu Tol Cileunyi, jumlah kendaraan yang tercatat keluar rata-rata tak sampai 30 ribu dalam seharinya.

Arus kendaraan saat akhir pekan  justru tercatat lebih ramai keluar lewat Cipularang. "Mobil yang ke Bandung untuk exit di gerbang Cileunyi saja bisa 45 ribu-50 ribuan lebih pada akhir pekan, sekarang musim mudik paling tinggi puncaknya saja hanya 29 ribuan," kata Kasi Tol Cileunyi Riana Irwandha, Rabu (6/7).

Pantauan tim ekspedisi mudik Republika.co.id selama sepekan terakhir memang mencerminkan data tersebut. Nyaris tak ada hambatan di ruas Tol Cipularang-Purbaleunyi dari Tol Cikampek KM 66 hingga keluar di pintu Tol Cielunyi di KM 155.

Situasi lancar di tol tersebut membuat perjalanan Purwakarta-Bandung cukup menghabiskan waktu satu jam saja. Antrean di pintu-pintu keluar tol khususnya di wilayah Bandung yang selalu panjang pada akhir pekan tidak tampak saat masa mudik.

 

Terpopuler