Masjid Sunda Kelapa Siapkan 500 Kupon Zakat

Red: Karta Raharja Ucu

Selasa 05 Jul 2016 20:57 WIB

Masjid Sunda Kelapa Foto: . Masjid Sunda Kelapa

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengelola Masjid Agung Sunda Kelapa menyiapkan sekitar 500 kupon zakat untuk dibagikan kepada warga yang kurang mampu.

"Kami sudah menyiapkan sekitar 500 kupon zakat. Pembagian zakat sudah dilakukan sejak pagi tadi dan terus berlangsung sampai sekarang, mungkin juga besok," kata Sekretaris Eksekutif Masjid Agung Sunda Kelapa Ahmad Izzuddin Syamma di Masjid Agung Sunda Kelapa, Jakarta Pusat, Selasa (5/7).

Menurut dia, sebagian besar zakat tersebut sebetulnya tidak dibagikan dengan menggunakan mekanisme kupon, tetapi melalui lembaga atau badan sosial tertentu. "Sebetulnya, kami tidak membagikan pakai kupon. Tapi karena kami melihat masih banyak warga yang kurang mampu di sekitar wilayah ini, makanya kami siapkan kupon zakat untuk diambil langsung di masjid ini," ujar Izzuddin.

Dia menuturkan total zakat berupa uang yang terkumpul selama Ramadan tahun ini mencapai Rp 180 juta. Zakat uang tersebut kemudian disalurkan kepada warga dalam bentuk beras dengan hitungan harga beras Rp 15 ribu per liter. "Jadi, totalnya secara keseluruhan ada sekitar 12.000 ton beras yang kami bagikan kepada warga yang tidak mampu, terutama di sekitaran Masjid Sunda Kelapa, di sekitaran Menteng, karena masih banyak warga yang membutuhkan," kata Izzuddin.

Selain warga yang tidak mampu, dia mengungkapkan zakat berupa beras tersebut juga dibagi-bagikan kepada beberapa lembaga yatim piatu dan lembaga sosial lainnya. "Zakat itu juga kami bagikan ke lembaga-lembaga yatim piatu dan badan atau lembaga sosial lainnya. Ada juga lembaga sosial yang sudah mengajukan proposal kepada kami terlebih dahulu, kemudian kami salurkan zakat itu," ucap Izzuddin.

Terpopuler