H-1 Lebaran, Pemudik di Terminal Kampung Rambutan Turun

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Andi Nur Aminah

Selasa 05 Jul 2016 13:49 WIB

  Penumpang membeli tiket bus di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Jumat (24/6). (Republika/ Yasin Habibi) Foto: Republika/ Yasin Habibi Penumpang membeli tiket bus di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Jumat (24/6). (Republika/ Yasin Habibi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jumlah pemudik di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur pada H-1 Lebaran mulai menunjukan penurunan. Sebab, puncak arus mudik di Terminal ini sudah terjadi pada H-4 Lebaran.

"Arus mudik di H-1 sudah sangat menurun drastis, karena sebagian besar penumpang sudah terangkut," kata Kepala Terminal Kampung Rambutan Emiral August, kepada wartawan, di Jakarta, Selasa (5/7).

Pada H-4 lalu, Emiral mengatakan sebanyak 13.641 penumpang meninggalkan Jakarta. Angka tersebut lebih rendah dari puncak arus mudik tahun lalu di H-2 sebanyak 11 ribu penumpang.

Jumlah pemudik yang melalui terminal ini juga meningkat dibandingkan 2015 lalu. Dia mengatakan bus mengangkut sebanyak 51 ribu penumpang. Sementara tahun ini hingga H-2 sudah mencapai 60 ribu penumpang. Artinya, ada peningkatan sebesar 16 persen dibandingkan dengan tahun lalu.

Menurut Emiral, peningkatan jumlah pemudik itu kemungkinan, karena berbarengan dengan libur sekolah. Sehingga banyak orang tua yang lebih dulu memulangkan anaknya ke kampung halaman.

Sejak H-12 hingga H-2, bus yang diberangkatkan sebanyak 4.925 unit. "Bahkan, kita sempat kekurangan bus dan meminta bantuan untuk penambahan bus," ujarnya.

Pantauan Republika.co.id, tidak ada kepadatan pemudik di Terminal Kampung Rambutan. Hanya pemudik tujuan Jawa Barat saja yang terlihat masih ada. Sementara untuk tujuan Jawa Tengah dan Jawa Timur sudah mulai tampak sepi.

 

Terpopuler