Anggota Pramuka Rela Piket Malam di Pelabuhan Merak

Rep: Debbie Sutrisno‎/ Red: Bayu Hermawan

Jumat 01 Jul 2016 23:01 WIB

Anggota Pramuka (ilustrasi) Foto: Rakhmawaty La'lang/Republika Anggota Pramuka (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejumlah anggota pramuka dari Saka Bhayangkara Polsek Pulomerak‎ kembali memberikan bantuan tenaga dalam arus mudik Idul Fitri 1437 Hijriyah.

Mereka memberikan bantuan dalam bentuk tenaga untuk mengarahkan pemudik di tempat pembelian tiket hingga tempat naik penumpang ke kapal.

Salah satu anggota Pramuka Alzira Fitra Secondandra (17) mengatakan, tahun ini anggota Pramuka yang ikut dalam kegiatan arus mudik di Pelabuhan Merak mencapai 20 orang.

Anggota Pramuka ini terdiri dari sejumlah sekolah menengah atas (SMA) yang ada dekat dengan Pelabuhan Merak. "Tahun ini ada 20 anggota. Ini tahun ketiga kami bantu-bantu arus mudik," katanya, Jumat (1/7).

Menurutnya anggota Pramuka yang ikut kali ini harus mau piket malam sejak pukul 20.00 hingga pukul 06.00. Jadwal in diberikan karena pihak ASDP kekurangan pegawai untuk berada pada malam hari.

Meski harus membantu pada malam hari, mereka tidak keberatan karena pekerjaan ini dilakukan untuk membantu pemudik yang hendak membeli tiket dan masuk ke arah jembatan penyebrangan arah kapal.

"Kita juga ada yang bantu-bantu angkat‎ barang, soalnya banyak penumpang yang bawa barang banyak tapi ga sewa orang angkut. Ya kita bantu juga," ujarnya.

Dalam bantuan ini, semua anggota Pramuka tidak mendapatkan bayaran sepeserpun. Mereka hanya mendapatkan makanan yang disediakan oleh kantor Polres dan kantor ASDP untuk buka puasa dan sahur.

Terpopuler