Puluhan Masinis di Stasiun Cirebon Kejaksaan Dites Urine

Rep: Lilis Handayani/ Red: Angga Indrawan

Jumat 01 Jul 2016 16:24 WIB

Tes urine (ilustrasi) Foto: google Tes urine (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON -- Sedikitnya 50 orang masinis kereta api (KA) dari PT KAI Daop 3 Cirebon dites urine, Jumat (1/7) sekitar pukul 09.00 WIB. Tes bertujuan untuk memastikan para masinis terbebas dari konsumsi narkoba.

Tes urine yang dilaksanakan oleh petugas Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Cirebon tersebut berlangsung di Stasiun Cirebon Kejaksan. Berdasarkan informasi dari salah seorang staf humas Daop 3 Cirebon, Imam, seluruh masinis di lingkungan Daop 3 Cirebon yang saat itu dites urine hasilnya bebas narkoba.

"Negatif semua," terang Imam.

Seperti diketahui, tes urine tersebut merupakan instruksi langsung dari Kementerian Perhubungan. Hal itu untuk memastikan seluruh pengemudi angkutan lebaran dari semua armada, dalam kondisi sehat dan bebas pengaruh narkoba. 

Terpisah, Dirut PT KAI, Edi Sukmoro, saat melakukan inspeksi di Stasiun Cirebon Kejaksan, Kota Cirebon, awal Juni 2016 menyatakan, volume penumpang kereta api (KA) pada arus mudik lebaran Idul Fitri 2016 diprediksi meningkat 5,5 persen dibandingkan tahun lalu. Untuk mengantisipasi kondisi itu, PT KAI pun menyiapkan KA tambahan.

"Kami siapkan yang terbaik," tegas Edi.

Edi menyebutkan, volume penumpang pada masa angkutan lebaran Idul Fitri 2015 mencapai 5.106.994 penumpang. Sedangkan pada masa angkutan lebaran pada tahun ini, volume penumpang diprediksi 5.387.538 penumpang. Adapun masa angkutan lebaran ditetapkan selama 22 hari, mulai 26 Juni - 17 Juli 2016. 

 

Terpopuler