REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Arus kendaraan yang melintasi jalur selatan Nagreg, hingga Jumat (1/7) siang ini, atau H-5 lebaran, masih terpantau lancar. Jalan dari arah Pamuncatan ke pertigaan Cagak Nagreg masih tampak lengang.
Dari pantauan Republika.co.id, kendaraan yang melintasi jalan dari arah Cileunyi menuju pertigaan Cagak-Nagreg masih bisa dilaju dengan kecepatan berkisar di antara 40-60 KM per jam. Tidak ada kepadatan kendaraan.
Meski begitu, kendaraan roda dua mulai mendominasi jalur tersebut. Kebanyakan mereka berkendara sambil membawa barang-barang di jok belakang.
Sebagian pemudik dengan kendaraan roda dua ini juga ada yang memanfaatkan area peristirahatan (rest area) di pinggir jalur Nagreg. Posko-posko rest area terlihat banyak didirikan di pinggir jalur Nagreg. Sejumlah warga sekitar Nagreg pun tampak tengah menyiapkan diri membangun warung kelontong dadakan untuk melayani para pemudik.