Pemudik ke Arah Merak Diminta Waspadai Jalan Rusak di Tangerang

Rep: C35/ Red: Bayu Hermawan

Kamis 30 Jun 2016 17:00 WIB

jalan rusak (ilustrasi) Foto: Republika/Raisan Al Farisi jalan rusak (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Tangerang Nono Sudarno mengingatkan kepada pemudik yang melintas jalur Jakarta-Merak untuk lebih berhati-hati saat berada di ruas jalan Kabupaten Tangerang. Sebab, beberapa titik jalan di kawasan itu masih rusak dan berlubang.

"Beberapa spot saja yang masih berlubang, di sekitar jalan dari PT Asia dwimitra industri (Adi) hingga ke Jayanti, Balaraja. Diharapkan pemudik kendaraan roda dua terutama, agar lebih berhati-hati," ujarnya kepada Republika.co.id, Kamis (30/6).

Nono menilai jalan-jalan yang berlubang tersebut masih dalam batas aman, tidak terlalu parah. Karena perbaikan jalan juga sudah dilakukan. Perbaikan jalan yang dilakukan PT Bina Marga saat ini di Jalan Raya Serang, Jayanti.

Ia juga berpesan agar para pemudik dengan kendaraan pribadi wajib memeriksa kondisi kendaraannya terlebih dahulu sebelum melakukan perjalanan. Jika memang kondisinya tidak laik untuk digunakan perjalanan jauh, sebaiknya tidak dipaksakan.

"Lebih baik tidak berangkat daripada tidak sampai tujuan," katanya.

Terpopuler