Berbuka dengan Peppermint Red Velvet Cake Roll

Rep: Adysha Citra R/ Red: Andi Nur Aminah

Jumat 24 Jun 2016 09:00 WIB

Peppermint Red Velvet Cake Roll Foto: Thekitchn Peppermint Red Velvet Cake Roll

REPUBLIKA.CO.ID, Ingin makanan manis yang lezat dan mudah untuk berbuka? Peppermint Red Velvet Cake Roll bisa menjadi opsi yang menggugah selera. Perpaduan warna yang cantik dan rasa yang lezat akan membuat Peppermint Red Velvet Cake Roll juga dapat mempercantik tampilan meja makan Anda.

Membuat Peppermint Red Velvet Cake Roll yang lembut dan lezat ternyata tidak membutuhkan resep yang rumit. Berikut ini ialah resep Peppermint Red Velvet Cake Roll yang sederhana namun menggugah selera.

Bahan Kue:

1 cangkir tepung terigu serbaguna

2 sendok teh bubuk cokelat tanpa pemanis

3/4 sendok teh baking powder

1/2 sendok teh baking soda

1/2 sendok teh garam

4 butir telur berukuran besar

3/4 cangkir gula

2 sendok makan ekstrak vanili

2 sendok makan buttermilk

1 sendok teh cuka putih

Pewarna makanan merah

Bahan Peppermint Buttercream:

1/2 cangkir putih telur

1 1/3 cangkir gula pasir

2 cangkir mentega tawar yang telah dilembutkan

3 1/2 ons cokelat putih yang dilelehkan

3/4 sendok teh ekstrak peppermint

1 sendok teh ekstrak vanili

Pelengkap:

Gula halus untuk taburan

Permen tongkat atau permen peppermin yang telah dihancurkan untuk hiasan

Cara Pembuatan:

1. Panaskan oven terlebih dahulu dalam suhu 350 derajat Fahrenheit. Kemudian lapisi wadah loyang berukuran 6 x 13 inchi atau 10 x 15 inchi dengan semprotan anti lengket kemudian tambahkan kertas kue di atas loyang.

2. Campurkan bahan-bahan kering kue. Dalam wadah berbeda, kocok telur dan gula dengan kecepatan sedang-tinggi hingga volumenya menjadi tiga kali lipat dan berubah warna menjadi lebih pucat. Gunakan mixer selama lima menit untuk mendapatkan hasil tersebut. Setelah volume bertambah dan warna berubah, turunkan kecepatan mixer dan tambahkan mentega serta vanili ke dalam adonan. Setelah tercampur, tambahkan buttermilk, cuka, serta pewarna makanan merah hingga mencapai warna yang Anda inginkan. Matikan mixer.

3. Ambil setengah dari bahan kering kue dan masukkan ke dalam wadah adonan basah yang sebelumnya di-mixer. Setelah tercampur rata, masukkan sisa bahan kering kue ke dalam adonan dan aduk hingga semua tercampur merata.

4. Tuangkan adonan ke dalam wadah loyang yang telah dipersiapkan sebelumnya. Ayun-ayunkan wadah hingga seluruh adonan merata di dalam wadah, kemudian panggang adonan selama 13 hinga 15 menit di dalam oven yang telah dipanaskan sebelumnya hingga matang.

5. Sementara menunggu adonan matang, taburkan gula halus pada kain dapur dan letakkan di permukaan meja tempat Anda akan mengolah kue. Setelah kue matang, keluarkan kue dari wadah loyang secara hati-hati kemudian balik kue tersebut dan letakkan di atas permukaan kain dapur yang telah dipersiapkan. Lepaskan kertas kue yang masih menempel pada kue dan taburkan gula halus di atas kue. Gulung kue dan biarkan mendingin.

6. Sambil menunggu kue mendingin, buatlah buttercream dengan adonan yang telah disiapkan. Masukkan putih telur dan gula ke dalam wadah dan kocok dengan mixer. Di saat yang sama masukkan air ke dalam panci dan panaskan dalam suhu sedang-tinggi. Kemudian letakkan wadah adonan di atas panci untuk menciptakan teknik double-boiler. Aduk adonan buttercream hingga memasuki suhu 150 derajat.

7. Setelah campuran buttercream panas, aduk kembali adonan dengan mixer berkekuatan tinggi hingga wadah kembali mendingin di suhu ruangan. Hentikan mixer dan masukkan bahan-bahan yang tersisa. Kemudian aduk kembali semua bahan dalam kecepatan sedang-tinggi hingga adonan menjadi lembut.

8. Setelah buttercream siap, buka kembali gulungan kue yang terbungkus dalam kain dapur. Oleskan buttercream ke seluruh permukaan kue dengan ketebalan setengah inchi. Gulung kue red velvet Anda, jika kue pecah saat digulung, Anda dapat menambalnya dengan buttercream. Setelah tergulung sempurna, hias Peppermint Red Velvet Cake Roll Anda dengan sisa buttercream dan pecahan permen sesuai selera.

Terpopuler