Jokowi Bagikan Paket Ramadhan di Kampung Nelayan

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Teguh Firmansyah

Jumat 17 Jun 2016 17:59 WIB

Presiden Joko Widodo Foto: Antara/Sigid Kurniawan Presiden Joko Widodo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo membagikan paket Ramadhan berupa sembako pada warga di Kelurahan Bandengan Kecamatan Kota Kendal, Kabupaten Kendal, Jumat (17/6). Ratusan paket sembako dibagikan pada warga yang mayoritas berprofesi sebagai nelayan.

Presiden, yang ditemani Ibu Negara Iriana, menyaksikan langsung pembagian paket Ramadhan berisi beras, gula pasir, minyak goreng dan teh celup tersebut. Para nelayan di Kelurahan Bandengan sudah lama tidak melaut karena kondisi cuaca yang buruk. Karenanya, paket sembako yang dibagikan diharapkan dapat membantu keluarga nelayan mencukupi kebutuhan sehari-hari mereka.

Jokowi sempat berbincang dengan seorang nelayan bernama Sugeng. Dia ingin mengetahui kendala apa yang dihadapi nelayan dalam mencari nafkah.

Baca juga, Ical: Jokowi-SBY Shalat Berjamaah.

Usai berbincang dengan Sugeng, Jokowi melanjutkan perjalanan menuju Lapangan eks Brimob. Desa Plantaran, Kecamatan Kaliwungu Selatan, Kabupaten Kendal. Di Lapanganini, mantan gubernur DKI Jakart tersebut kembali menyaksikan penyerahan sembako Ramadhan.

Setelah itu, Presiden dan rombongan menuju Bandara Internasional Ahmad Yani Semarang, untuk kembali ke Jakarta.

Terpopuler