Ustadz Arifin Ilham Ajak Kaum Muslimin Amal Jariyah Marmer

Red: Irwan Kelana

Selasa 14 Jun 2016 17:40 WIB

Ustadz Muhammad Arifin Ilham bersama tim pembangunan Pesantren Az-Zikra dan Majelis Az-Zikra menunjukkan contoh marmer untuk masjid Pesantren Az-Zikra. Foto: Dok Az-Zikra Ustadz Muhammad Arifin Ilham bersama tim pembangunan Pesantren Az-Zikra dan Majelis Az-Zikra menunjukkan contoh marmer untuk masjid Pesantren Az-Zikra.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR –  Majelis Az-Zikra yang dipimpin oleh  Ustadz Muhammad Arifin Ilham  sedang membangun Pesantren Az-Zikra di Desa Cibadung,  Gunung Sindur,  Bogor, Jawa Barat. Pesantren tersebut dibangun di atas lahan wakaf dari seorang mualaf seluas 12,5 ha.

Saat ini salah satu yang sedang dibangun di lokasi pesantren tersebut adalah masjid.  Pembangunan masjid tersebut masih memerlukan uluran tangan kaum Muslimin agar bisa segera selesai.

Bantuan tersebut terutama berupa marmer.  Terkait hal tersebut, kata Arifin Ilham, Majelis Az-Zikra mengajak kaum Muslimin untuk  beramal jariyah untuk pembelian 7.000 keping marmer (seluas 5.000 meter persegi) dan semen.

Marmer tersebut seukuran sajadah,  panjangnya 1,2  meter  dan lebarnya 60 cm. Harga marmer tersebut  Rp 350 ribu  per keping. Adapun harga semen Rp 72 ribu per zak.

Ustadz Arifin mengajak kaum Muslimin beramal jariyah untuk menyelesaikan pembangunan masjid Pesantren Az Zikra tersebut. “Ayo  sahabatku yang mulia,  di bulan mulia ini bergabung bersama Arifin  dalam program  ‘SEJUTA UMAT BERAMAL JARIYAH’  untuk pembangunan masjid Pesantren Az Zikra Gunung Sindur,” ujar Arifin Ilham dalam broad cast yang dikirimkan kepada Republika, Selasa (14/6).

Bantuan tersebut, kata Arifin, bisa dalam bentuk tunai maupun transfer ke rekening Yayasan Az-Zikra Ilham. “Arifin senang sekali kalau ada sahabat yang mau datang langsung meninjau lokasi pembangunan masjid Pesantren Az-Zikra di Gunung Sindur,” tuturnya.

Arifin mengemukan, sekecil apa pun amal itu pasti berguna. “Jangan pernah remehkan sekecil apapun amal jariyah ini,” kata Arifin.

Sekecil apapun amal jariyah tersebut, ujar Arifin, walau serupiah, walau hanya doa, semua menjadi tabungan pahala, saksi di akhirat, obat jasmani rohani, dan mempermudah urusan. Selain itu,  pelaku sedekah jariyah dicintai Allah, Rasul-Nya, para Malaikat-Nya dan umat manusia.

 

“Sedekah juga menjadi peringan saat sakaratul maut, mengundang keberkahan, penerang kubur, muka bercahaya, syafaat akhirat, dan sungguh pintu Syurga yang paling lebar, yakni  Asysyahoya,  hanya dilewati oleh hamba hamba Allah dermawan,” papar Arifin.

Tak lupa Arifin mohon doa dari kaum Muslimin agar bisa melaksanakan amanah untuk membangun Pesantren Az-Zikra tersebut dengan sebaik mungkin. “Doakan abang bersama tim khidmat dapat melaksanakan amanah Allah untuk mempersiapkan Generasi Robbani, pewaris para nabi sebelum kita wafat semua,” ujar Ustadz Muhammad Arifin Ilham.

Terpopuler