REPUBLIKA.CO.ID, BIAK -- Pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Biak Numfor, Provinsi Papua menggelar lomba kebersihan masjid selama bulan Ramadhan 1437 Hijriyah. Ketua Dewan Masjid, Saepuddin mengatakan perlombaan itu untuk menyemarakan kegiatan bulan suci Ramadhan 1437 H.
"DMI berharap setiap takmir masjid dapat meningkatkan kualitas layanan kebersihan di masjid untuk kenyamanan beribadah selama pelaksanana puasa Ramadhan," ucapnya, Ahad (12/6).
Hasil penilaian lomba kebersihan masjid, menurut Haji Saepuddin, akan diumumkan DMI bertepatan malam pelaksanaan takbiran keliling hari raya Idul Fitri 1437 H.
"Kepada masjid yang dinilai bersih sesuai hasil lomba DMI akan diberikan penghargaan khusus dari pengurus dewan masjid Biak Numfor," ujarnya.
Berdasarkan data, sebanyak 27 masjid dan mushala di Kabupaten Biak Numfor selama bulan puasa Ramadhan 1437 H akan menyelenggarakan ibadah shalat tarawih berjamaah dan tadarusan Alquran.