Masakan Cina Ini Bujetnya Hemat Loh, Coba Yuk

Rep: Desy Susilawati/ Red: Andi Nur Aminah

Sabtu 11 Jun 2016 19:27 WIB

seafood mushroom soup Foto: Raisan Al Farisi seafood mushroom soup

REPUBLIKA.CO.ID, REPUBLIKA.CO.ID, Selain masakan Indonesia, masakan Cina juga bisa menjadi pilihan menu berbuka yang hemat dan sederhana. Chef Nurofik dari Modena menjelaskan misalnya menu sup seafood jamur atau seafood mushroom soup. Ini adalah sup yang terdiri atas makanan laut yang dipadankan dengan jamur shitake. Menu ini tidak mahal. Hanya perlu membeli seafood seperti udang dan cumi secukupnya. Lalu masak menjadi sup bersama jamur.

Untuk lebih membuat sup terasa nikmat, bisa dengan menambahkan kaldu yang terbuat dari kulit udang. Jika udang sudah dibersihkan, kulitnya jangan dibuang karena air rebusannya bisa dibuat menjadi kaldu sup.

Sup ini rasanya segar dan nikmat. Ada udang dan cumi di dalamnya yang sama sekali tidak berbau amis. Belum lagi ada potongan jamur shitake di dalamnya. Tentu saja rasanya nikmat dan juga sehat.

Jika Anda penyuka pedas, bisa tambahkan sambal di dalamnya. “Lezat rasanya. Sup ini sangat mudah dibuat, hanya membutuhkan waktu 15 menit saja Anda sudah bisa menikmati,” ujarnya kepada Republika.co.id dalam acara FUNancial Clinic dan Cooking Classes di Modena Experience Center, di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Menu lain yang murah dan mudah membuat serta cocok untuk berbuka menurut Chef Nurofik adalah ayam lada hitam atau wok chicken blackpepper sauce. Sesuai dengan namanya, ini adalah masakan berbahan dasar ayam yang dibumbui dengan lada hitam. Kemudian ditambahkan dengan saus tomat dan bumbu lainnya. Belum lagi ada paprika merah dan hijau, ditambah bawang bombai dan bawang putih.

Dari bahannya saja sudah terasa aroma makanan ini akan nikmat dan harum. Tumisan bawang dan paprika membuat cita rasanya makin kuat. Belum lagi perpaduan lada hitam dan saus tomat yang menggugah selera. Rasanya pedas dan sedikit asam. Sangat cocok untuk mengobati rasa lapar Anda sesudah berpuasa selama 13 sampai 14 jam.

“Dua menu ini sangat simpel dan hemat bujet, jadi cocok buat buka puasa. Hanya membutuhkan waktu sekitar 20 menit sudah selesai. Bujetnya per keluarganya hanya menyiapkan Rp 50 ribu sudah jadi menu tersebut,” ujarnya.

Selain itu, bisa juga mencoba fruit salad. Yakni potongan buah dengan padanan mayones. Nah, berani mencoba?

Terpopuler