REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR --Selama Ramadhan Masjid Raya Bogor, Jawa Barat mengkhatamkan satu juz Alquran. Satu juz Alquran tersebut dibaca dalam shalat tarawih.
"Sesuai kesepakatan bersama pimpinan DKM, jumlah rakaat Shalat Taraweh di Masjid Raya sebanyak 23 rakaat, dengan bacaan ayat Aqluran setiap malamnya satu juz," kata Sekretaris Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Raya Bogor Shahidul Burhan, Rabu (8/6).
Dengan bacaan shalat satu juz Alquran setiap malam, pelaksanaan shalat tarawih di Masjid Raya Bogor berlangsung selama 1,5 jam. Ia mengatakan, pelaksanaan shalat tarawih di Masjid Raya Bogor dipimpin Imam Masjid yang khatam 30 juz Alquran. DKM Masjid Raya telah menugaskan empat imam masjid yang secara bergantian memimpin pelaksanaan ibadah ubudidayah seperti shalat fardhu, dan shalat sunah tarawih setiap harinya.
Untuk menyemarakkan bulan suci Ramadhan, DKM Masjid Raya Bogor telah menyiapkan beberapa program khusus untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan umat Islam kepada Allah SWT. Program tersebut disesuaikan dengan tema perayaan tahun ini yakni "Ramadhan in Mind".
Menurut Shahidul, pemilihan tema "Ramadhan in Mind" bekaca dari pengalaman Ramadhan tempo dulu dimana suasana Ramadhan terasa lebih hangat, anak-anak kecil bersemangat ke masjid untuk melaksanakan shalat tarawih sambil menyelempangkan sarung, dan melantunkan Alquran.
"Kami ingin mengembalikan suasana itu sehingga dengan datang ke Masjid Raya mengikuti berbagai kegiatan-kegiatan Ramadhan, dapat menjadi kenangan tak terlupakan bagi kaum Muslimin," katanya.
Beberapa program spesial selama Ramadhan yang telah disiapkan DKM Masjid Raya Bogor, seperti buka puasa bersama setiap hari selama Ramadhan, pembacaan Ratib Hada dan Kultum mejelang ta'zil, salat tarawih satu malam satu juz, dan kultum tarawih.
Program spesial lainnya, bedah buku dan pemutaran film (kalam-kalam langit), pesantren pelajar Sabtu-Ahad, pesantren kilat pelajar Ramadhan, tabligh akbar bersama sejumlah ustaz, tokoh agama dan artis, serta pelatihan hijaber.
"Rangkaian program ini kami siapkan sedemikian rupa, semuanya gratis terbuka untuk seluruh Muslimin dan Muslimat yang datang ke Masjid Raya Bogor," katanya.