Kurang Buah dan Sayur Saat Puasa? Jangan Lupakan Suplemen Multivitamin

Rep: Desy Susilawati/ Red: Andi Nur Aminah

Selasa 07 Jun 2016 06:45 WIB

Tampak berbagai jenis multivitamin di tangan seorang perempuan. Foto: corbis Tampak berbagai jenis multivitamin di tangan seorang perempuan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktivitas dari pagi hingga sore banyak menguras tenaga dan pikiran membuat tubuh mudah terserang kelelahan. Akibatnya stamina fisik pun menurun. Apalagi ditambah kebiasaan pola makan masyarakat perkotaan yang tidak teratur dan mengonsumsi makanan cepat saji. Ini mengakibatkan tubuh dapat kekurangan vitamin dan mineral penting yang diperlukan untuk kesehatan tubuh. Apalagi saat puasa seperti ini.

Untuk menambah stamina, perlu mengkonsumsi makanan yang benar. Nutrisi yang tepat dan menjaga asupan vitamin serta mineral yang cukup sangat penting agar tidak cepat lelah dan menjaga tubuh tetap sehat.

Dokter Spesialis Gizi Klinik, Samuel Oetoro, mengatakan kebutuhan vitamin yang lengkap dan seimbang dari Vitamin A hingga Zinc harus dapat tercukupi dengan baik. Tujuannya agar sistem-sistem dalam tubuh tetap dapat bekerja dengan baik. Di antaranya sistem detoksifikasi, sistem inflamatorik, sistem metabolik, sistem regenerasi, sistem regulatorik dan sistem imun tubuh sehingga kondisi fisik yaitu stamina tubuh tetap terjaga.

Namun, gaya hidup dan padatnya tingkat aktivitas masyarakat perkotaan menyebabkan pola makan sehat untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral tubuh dirasa sulit untuk diterapkan. “Mengonsumsi suplemen multivitamin dan mineral yang tepat dapat menjadi alternatif solusi untuk mendukung kebutuhan vitamin dan mineral tubuh dalam menunjang aktivitas sehari-hari, khususnya bagi masyarakat perkotaan,” jelasnya dalam peluncuran Suplemen Multivitamin Centrum Advance di Jakarta belum lama ini.

 

Direktur Marketing PT Pfizer Indonesia, Kevin Abeyewardene mengatakan Pfizer memperkenalkan Centrum Advance sebagai merek suplemen multivitamin dan mineral kepada masyarakat Indonesia sebagai bagian dari upaya mewujudkan visi untuk terus memimpin dengan inovasi untuk Indonesia yang lebih sehat.

“Kami berkomitmen untuk menghadirkan lebih banyak produk kesehatan konsumen untuk menyediakan solusi yang berbeda yang didasarkan pada penelitian scientific, ditujukan bagi peningkatan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat di dunia dan di Indonesia," katanya.

Centrum Advance adalah salah satu produk kesehatan konsumen unggulan yang dihadirkan untuk mendukung peningkatan asupan multivitamin dan mineral bagi masyarakat Indonesia. Suplemen ini diproduksi dengan standar kualitas tinggi. Selain itu juga melalui berbagai riset global untuk memastikan bahwa suplementasi vitamin dan mineral bekerja dengan optimal.

Country Portfolio Manager, Consumer Healthcare PT Pfizer Indonesia, Oscar Harisman menambahkan produk ini merupakan suplemen multivitamin dan mineral yang membantu menjaga kesehatan tubuh. Di dalam suplemen ini mengandung berbagai varian vitamin dan mineral dari Vitamuin A sampai Zinc. Kandungan tersebut membantu memelihara kesehatan tubuh, secara umum dapat membantu meningkatkan energi, metabolisme, stamina dan kekebalan tubuh.

”Suplemen ini cukup dikonsumsi satu tablet sehari setelah makan dalam kemasan yang mudah dibawa dan dikonsumsi, suplemen ini menjadi solusi untuk untuk dapat mendukung peningkatan asupan vitamin dan mineral sehari-hari," ujarnya.

Produk ini sendiri adalah produk suplemen makanan multivitamin dan mineral yang secara klinis telah teruji sejak 1978 dan telah tersebar di lebih 90 negara. Dia mengatajan produk ini merupakan merek suplemen multivitamin dan mineral dengan penjualan terbaik di dunia pada periode lima tahun terakhir (periode Des 2010 sampai Des 2015).

Pada 2016 ini, Pfizer Indonesia menjalin kerja sama dengan Apotek Modern Guardian untuk mendistribusikan secara esklusif produk suplemen multivitamin dan mineral ini di Indonesia.