Hingga H-2 Korban Tewas Kecelakaan Nasional 619 Orang

Rep: c16/ Red: Ani Nursalikah

Kamis 16 Jul 2015 15:00 WIB

Penumpang bus Rukun Jaya nopol AG 7698 UR jurusan Blitar telantar karena bus yang ditumpanginya mengalami kecelakaan di jalan raya Desa Tejo, Mojoagung, Jombang, Jawa Timur, Rabu (15/7). Foto: Syaiful Arif Penumpang bus Rukun Jaya nopol AG 7698 UR jurusan Blitar telantar karena bus yang ditumpanginya mengalami kecelakaan di jalan raya Desa Tejo, Mojoagung, Jombang, Jawa Timur, Rabu (15/7).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Total kecelakaan lalu lintas yang terjadi sejak H-15 hingga H-2 Lebaran 2015 di seluruh Indonesia sudah mencapai angka 3.238. Dari total kecelakaan tersebut korban tewas mencapai angka 619 orang.

"Itu masih ditambah 3.652 korban luka ringan dan 985 luka berat dari 988 kecelakaan," kata salah satu anggota Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Dhion, Kamis (16/7).

Berdasarkan rekapitulasi data kecelakaan dari Badan Litbang Perhubungan, pada H-3 Lebaran tercatat ada 266 kecelakaan di seluruh Indonesia. Kecelakaan H-3 ini mengakibatkan 64 korban tewas, 110 luka berat dan 349 orang luka ringan.

Untuk H-2, jumlah laka mengalami penurunan dari hari sebelumnya yakni 251 dengan korban tewas 46 orang. Sementara, luka berat mencapai 105 dan 337 orang.

Jumlah laka tertinggi terjadi pada puncak mudik H-3 dan terendah pada H-7, yaitu 117 laka dengan korban tewas sebanyak 22 orang. Sedangkan korban luka berat sebanyak 16 orang dan 142 korban luka ringan

Terpopuler