Penambahan Loket Tak Cukup Atasi Antrean di Exit Tol Palimanan

Rep: c93/ Red: Damanhuri Zuhri

Selasa 14 Jul 2015 05:38 WIB

 Ribuan kendaraan terjebak kemacetan di pintu keluar Jalan Tol Palimanan, Cirebon, Jawa Barat, Sabtu (11/7).  (Republika/Raisan Al Farisi) Ribuan kendaraan terjebak kemacetan di pintu keluar Jalan Tol Palimanan, Cirebon, Jawa Barat, Sabtu (11/7). (Republika/Raisan Al Farisi)

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON -- Kemacetan kendaraan kembali terjadi di pintu ke luar Tol Palimanan, Selasa (14/7) dini hari. H-3 jelang Lebaran 1436 Hijriyah, lonjakan pemudik sudah mulai terlihat dan menyebabkan antrean yang mengular hingga 10 kilometer.

Padahal, penambahan loket sudah dilakukan guna mengantisipasi kemacetan seperti yang terjadi, Sabtu (11/7) pagi. Setidaknya, 12 loket diopeasikan, meski pada kenyataannya itu tak cukup bisa mengatasi antrean tersebut.

Sebelumnya, Kasat Lantas Polres Cirebon AKP Erwin Syah menilai kinerja pelayanan di gerbang tol Palimanan sudah lebih optimal.

Dia memprediksi, dioperasikannya 12 loket di gerbang tol yang merupakan ujung timur tol Cikopo-Palimanan (Cipali) itu akan bisa mengurangi kepadatan antrean kendaraan. "Sudah 12 loket yang beroperasi untuk mengatasi antrean di pintu ke luar Tol Palimanan," ujar Erwin.

Pada Sabtu (11/7) kepadatan di gerbang tol Palimanan juga sempat mencapai 10 kilometer. Hal itu diduga akibat waktu transaksi di gerbang tol yang terlalu lama.

Terpopuler