Polantas Bekasi Targertkan Tekan 50 Persen Kecelakaan Mudik

Red: Angga Indrawan

Senin 13 Jul 2015 08:22 WIB

Calon pemudik motor gratis mengepak motor yang akan diangkut ke kota masing-masing di halaman parkir Bulog, Jakarta Timur, Jumat (10/7). (Republika/Yasin Habibi) Foto: Republika/ Yasin Habibi Calon pemudik motor gratis mengepak motor yang akan diangkut ke kota masing-masing di halaman parkir Bulog, Jakarta Timur, Jumat (10/7). (Republika/Yasin Habibi)

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Polresta Bekasi Kota, Jawa Barat, menargetkan penekanan angka kecelakaan lalu lintas mudik Lebaran 1436 H hingga 50 persen. Penurunan diukur dari tingkat kecelakaan yang terjadi pada musim mudik 2014.

"Penurunan angka kecelakaan paling tidak 50 persen dari sebelumnya pada 2013 sebanyak 16 kasus kecelakaan dan pada 2014 sebanyak 14 kasus kecelakaan," kata Kasat Lantas Polresta Bekasi Kota AKP Bayu Pratama di Bekasi, Senin (13/7) tengah malam.

Menurut dia, upaya penekanan angka kecelakaan itu sesuai dengan program zero accident yang diterapkan oleh Mabes Polri dalam setiap kegiatan mudik Lebaran. Upaya penekanan angka kecelakaan dilakukan pihaknya melalui serangkaian kegiatan di antaranya mudik gratis, pembuatan pos kepolisian setiap 700 meter di sepanjang jalur mudik.

"Saya apresiasi sekali kegiatan mudik gratis yang diselenggarakan pihak pemerintah maupun swasta karena turut membantu program kepolisian dalam menekan angka kecelakaan," katanya.

Sejumlah kegiatan mudik gratis tersebut di antaranya diselenggarakan Pemkot Bekasi dengan mengangkut total 450 pemudik yang merupakan warga setempat. Kegiatan yang sama juga akan diselenggarakan oleh perusahaan properti PT Summarecon Agung Tbk yang rencananya digelar pada pekan kedua Juli 2015.

Terpopuler