Muslim Arizona Bagikan Makanan Gratis Selama Ramadhan

Rep: c33/ Red: Ani Nursalikah

Kamis 09 Jul 2015 14:50 WIB

Muslim AS Foto: Onislam Muslim AS

REPUBLIKA.CO.ID, ARIZONA -- Sebagai bagian dari program amal, salah satu organisasi islam di Amerika, Islamic Relief USA membagikan ratusan kotak makanan gratis untuk semua orang yang membutuhkan. Dalam program ini, targetnya tidak hanya Arizona, tapi masih ada 19 kota lainnya yang akan kebagian program tersebut.

Menurut petinggi organisasi tersebut Minkailu Jalloh, program itu bisa membantu mendekatkan Islam dengan warga non-Islam di Amerika."Secara spiritual, bulan ini mengajarkan kita untuk menempatkan diri dalam posisi orang yang tidak mampu," katanya seperti dilansir dari ABC, Rabu (8/7).

Ia meyakini semangat berbagi akan tertular kepada orang lain."Saya ingin menanamkan rasa empati yang akan menggugah hati untuk menyebarkan semangat amal," ujarnya.

Organisasi tersebut diperkirakan secara total telah menyumbangkan 3.000 bungkus makanan. Untuk menyesuaikan dengan selera warga Amerika, kotak makanan ada yang terdiri dari pasta, nasi, daging dan keju.

Terpopuler