Ramadhan, Puncak Kepadatan Kota Makkah

Rep: c38/ Red: Agung Sasongko

Rabu 08 Jul 2015 20:22 WIB

Kota Makkah di masa lampau. Foto: Wikipedia.org/ca Kota Makkah di masa lampau.

REPUBLIKA.CO.ID, MAKKAH -- Kota Makkah mencapai puncak kepadatannya pada Ramadhan tahun ini. Lebih dari 14 juta Muslim mengunjungi kota ini pada 16 hari pertama Ramadhan.

Komite Haji Pusat Arab Saudi menyebut jumlah ini meningkat 40 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun 2014. Sekitar 5 juta merupakan jamaah umrah yang berasal dari luar Arab Saudi.

“Perkiraan Ramadhan kali ini akan mengangkut 25 juta orang selama 30 hari,” tambah Sekretaris Komite Haji Pusat, Salah Saqr, dilansir dari Asian Image, Rabu (8/7).

Fasilitas di dalam masjidil Haram baru-baru ini telah diperbarui dengan enam layar plasma yang dipasang di dalam dan halaman masjid. Layar tersebut dimanfaatkan untuk sarana penyiaran dan pengumuman dalam berbagai bahasa.

Fasilitas tambahan juga telah dilakukan untuk memastikan ketersediaan kursi roda dalam jumlah cukup bagi penyandang difabel.

Lebih dari 1,5 miliar umat Islam di seluruh dunia merayakan Ramadhan dengan berpuasa sejak subuh sampai matahari terbenam. Sebagian di antaranya juga memaksimalkan Ramadhan dengan berziarah ke Masjidil Haram.

Terpopuler