REPUBLIKA.CO.ID,YOGYAKARTA -- Dinas Pariwisata DI Yogyakarta dan Kadipaten Pakualaman menyajikan atraksi kesenian religi dan pasar rakyat Pakualaman untuk menunggu waktu berbuka puasa Ramadhan
Kegiatan ini berlangsung 4-5 Juli 2015 ini berlangsung pukul 14.00-18.30 di Kagungan Dalem Alun-alun Sewandanan - Jalan Sultan Agung Kota Yogyakarta.
“Untuk atraksi kesenian religi ditampilkan nasyid juara se-DIY, shalawat dan rodat Dzikir Maulud dari Jolosutro, Piyungan, Bantul hingga tari Islami dari Komunitas Ayo Menari,” jelas panitia dari Pakualaman Dony Surya Megananda dalam siaran persnya, Ahad (5/7).
Sedangkan di pasar rakyat digelar penjualan sembako murah, aneka busana, kuliner khas Pakualaman, bursa akik dan batu mulia.