REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Waktu berbuka merupakan momen yang paling ditunggu ketika sedang berpuasa. Saat menjelang berbuka seluruh makanan dan minuman dipersiapkan dengan jenis yang bermacam-macam.
Mulai dari takjil hingga makan berat seperti nasi dan lauknya sudah menggoda sebelum waktunya berbuka. Saat waktunya berbuka, biasanya kita akan lebih memilih minuman manis sebagai penghilang dahaga, seperti minuman bersoda karena kesegarannya.
"Kalau buka puasa sih sebenarnya bebas, tapi kalau bisa jangan yang bersoda," ujar Chef Yuda Bustara saat ditemui ROL setelah acara demo masak di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat.
Penyebabnya karena minuman bersoda justru menguras air dalam tubuh. Saat berpuasa tubuh sudah kekurangan cairan, jika ditambah dengan air soda sebagai menu pembuka, cairan tubuh bukannya bertambah, justru malah berkurang.
"Atau misalkan ke masing-masing orang juga, kalau tahu ada penyakit lambung, ya jangan minum kopi, jangan makan yang asam-asam," ujar Chef muda kelahiran tahun 1987 ini.
Menurutnya menu berbuka ada baiknya menggunakan makanan atau minuman yang manis dan segar, bahkan lebih bagus didahului oleh air putih. Namun penting untuk tidak berlebihan dalam mengonsumsi makanan saat berbuka. Semua porsi harus seimbang agar menunjang ibadah puasa selama sebulan penuh.