Nikmatnya Berbuka dengan Menu Jepang Gran Melia

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Indira Rezkisari

Rabu 01 Jul 2015 13:40 WIB

Restoran Yoshi Izakaya di Hotel Gran Melia, Jakarta. Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang Restoran Yoshi Izakaya di Hotel Gran Melia, Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, Berbuka puasa di restoran Jepang selalu memberikan cita rasa tersendiri yang sulit dilupakan. Terlebih, bila menu yang dihidangkan ialah warisan kuno para leluhur negeri matahari terbit tersebut.

Pengalaman ini dapat dirasakan bila berbuka puasa di restoran Jepang Yoshi Izakaya yang terletak di Hotel Gran Melia, Jalan H.R. Rasuna Said Kav. X-0, Jakarta.

Paket Ramadhan seharga Rp 400 ribuan yang ditawarkan oleh resto dengan chef asal Jepang ini sungguh menggoda. Sebagai awalan, aneka makan pembuka ala Jepang dan Indonesia disajikan untuk menemani membatalkan puasa setelah adzan berkumandang.

Aneka kudapan khas Jepang seperti sushi, sashimi, edamame (kedelai jepang yang masih terbungkus cangkang), dan chawan mushi (sup krim jamur) lengkap dapat dicoba. Berbagai jenis kudapan Jepang itu bersanding dengan camilan khas Indonesia seperti es buah, pisang goreng, kolak, dan potongan buah-buahan segar.

“Setiap harinya, menu kudapan ini kami rotasi, jadi setiap hari berbeda,” ujar Direktur Marketing dan Komunikasi Hotel Gran Melia Ratna Sjamsiar Idris, kepada Republika semalam (30/6).

Setelah melepas dahaga dan melahap camilan, menu pembuka pun bisa kita nikmati. Mixed Mushroom Soup in Aluminium Foil hasil kreasi chef di restoran ini menjadi hidangannya. Sup dengan kuah kecokelatan bercita rasa gurih asin ini dibungkus alumunium untuk menjaga suhu panasnya. Sehingga, kualitas rasa dari hidangan unik penuh inovasi ini pun tetap terjaga.

“Di dalamnya berisi aneka jamur khas makanan Jepang seperti, shitake, enoki dan shimeji,” kata Assiten Eksekutif Chef Yoshi Izakaya, Misyanto.

Setelah itu, hidangan utama dari Paket Ramadhan pun bisa disantap. Ada 8 pilihan menu yang bisa dipilih untuk dijadikan hidangan utama. Menu-menu tersebut yakni, Ebi Tempura, Robatayaki Gindara, Yasai Tempura, Beef Teriyaki, Robatayaki Salmon, Chicken Teriyaki, Teppanyaki Beef, Teppanyaki Chicken plus Ebi. Seluruh menu tersebut, telah dilengkapi dengan nasi, sup miso, sayur brokoli, dan olahan ubi.

“Paket Ramadhan ini dibuka mulai waktu berbuka sampai pukul 8 malam, jadi silakan masyarakat berkunjung untuk menikmati makanan Jepang saat berbuka,” tambah Ratna.

 

Terpopuler