Puasa Didik Muslim Agar Berkomitmen pada Allah

Rep: c 93/ Red: Indah Wulandari

Selasa 30 Jun 2015 17:15 WIB

Acara buka puasa bersama di Masjid Kampung Jawa, Bali. Foto: adicita.com Acara buka puasa bersama di Masjid Kampung Jawa, Bali.

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Puasa di bulan Ramadhan merupakan sarana pendidikan bagi setiap Muslim untuk menumbuhkan komitmen kepada Allah.

 

“Ya, puasa kan beda sama ibadah lain, shalat kan masih kelihatan gerak-geriknya sama orang lain, zakat juga sama kelihatan saat mengeluarkan harta, ada orang yang menerimanya. Kalau puasa nggak ada yang tahu selain diri sendiri,” kata Sekretaris Bidang Dakwah Pengurus Pusat Dewan Masjid Indonesia Ahmad Yani kepada Republika, Selasa (30/6).

 

Sehingga, balasan bagi orang yang menjalankan ibadah puasa akan diberikan langsung oleh Allah SWT. Tak hanya, itu, pahala yang akan diterima pun dirahasiakan oleh Allah.

 

Ahmad menambahkan, menumbuhkan kejujuran harus datang dari kesadaran diri sendiri yang didorong langsung oleh keimanan. Selain keimanan kepada Allah, juga keimanan kepada akhirat.

“Sementara mau bahagia atau mau sengsara di akhirat nanti kan sangat tergantung pada kehidupan kita selama di dunia. Salah satunya ya kejujuran tadi, karena menurut Rasulullah SAW pun dusta itu merupakan dosa yang bisa menjadikan kita orang yang munafik,” ujar Ahmad.

Terpopuler