The Hermitage Hotel Tawarkan Menu Timur Tengah Selama Ramadhan

Rep: C27/ Red: Winda Destiana Putri

Kamis 25 Jun 2015 17:57 WIB

The Hermitage Hotel Menteng Foto: Google The Hermitage Hotel Menteng

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Berbuka puasa dengan menu-menu Timur Tengah saat bulan Ramadhan begitu mudah ditemui. Restoran dan hotel berlomba memberikan kenikmatan berbuka dengan promo-promo yang menggiurkan.

Salah satunya The Hermitage Hotel yang berada di kawasan Menteng, Jakarata Pusat. Hotel ini menawarkan menu masakan Timur Tengah dengan racikan bumbu khas negeri Arab dengan tambahan bumbu-bumbu dari Indonesia.

Pelanggan dan tamu hotel bisa menikmati menu rosted chicken cinnamons, lamb curry, brised beef arabic, arabic dill rice, potato salad with bacon tomato anad chives, dan masih banyak menu lainnya.

Hotel yang berada di Jalan Cilacap No 1 ini menerapkan perputaran menu setiap dua hari sekali. Tamu hotel dan pelanggan tidak akan merasa bosan dengan hidangan Timur Tengah yang disediakan.

"Tapi di sini kita jadi dua bagian, enam item buat masakan Indonesia, dan enam item lainnya buat masakan arabic," ujar Chef Anwar Sadat, selaku Asisten Chef di The Hermitage Hotel, Menteng, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Ia menjelaskan bahwa selain menu Timur Tengah, disediakan pula menu-menu makanan tradisional Indonesia sebagai alternatif bagi tamu yang kurang cocok dengan masakan tanah Arab.

Selain disajikan berbagai menu prasmanan untuk makanan pembuka, utama, dan penutup, The Hermitage Hotel memberikan harga Rp 295.000 ++ bagi tamu yang ingin mencicipi masakan dari L'Avenue restoran. Ditambah lagi diskon 30 persen bagi pemegang kartu kredit Bank Mandiri dan ANZ.