Aneka Program Semarakkan Ramadhan

Rep: Fuji Pratiwi/ Red: Djibril Muhammad

Selasa 23 Jun 2015 16:54 WIB

Ramadhan Ramadhan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aneka program digelar pelaku industri keuangan syariah guna menyemarakkan Ramadhan. Kepala Departemen Komunikasi Korporasi BRISyariah Nanang Wahyudi menyampaikan, BRISyariah mengadakan program mudik gratis ke Yogyakarta dan Surabaya bagi 20 orang yang membuka tabungan Faedah di Pasar Rakyat Syariah 13-14 Juni lalu. Keberangkatan peserta mudik gratis akan dilakukan H-3 lebaran.

Ada pula Ramadhan Vaganza di 55 masjid berupa bersih-bersih, donasi untuk masjid, dan pemasaran produk BRISyariah dengan membuka stan di masjid-masjid menjelang buka puasa hingga usai tarawih.

Stan dibuka antara lima hingga 14 hari. Lokasinya pun tidak hanya di masjid, tapi juga di pusat berkumpul masyarakat saat Ramadhan seperti ini. "Antusiasme masyarakat di acara yang menyentuh langsung ke bawah ini sangat besar," kata Nanang.

Kegiatan semacam ini dimaksimalkan untuk menarik nasabah baru baik pendanaan maupun pembiayaan. "Banyak juga yang datang untuk sekadar bertanya produk dan mencari informasi keuangan," kata Nanang.

Rata-rata 50 akun baru dibuka per hari di tiap lokasi dari kegiatan ini. Banyak juga calon nasabah yang sabar melakukan simulasi pembiayaan seperti pembiayaan pemilikan rumah.

Sementara itu, Unit Usaha Syariah (UUS) Bank Danamon memilih meluncurkan produk baru dan melakukan kegiatan sosial. UUS Danamon meluncurkan tabungan BISA Umrah iB.

"Ini produk tabungan rencana umrah berasuransi syariah. Ini bentuk komitmen kami untuk ikut mengembangkan industri keuangan syariah," kata Direktur UUS Danamon Herry Hykmanto.

Tabungan ini menggunakan akad mudhrabah dan wadiah. Produk ini dilengkapi asuransi sebelum, saat dan seusai nasabah berumrah.

Tabungan ini bisa berupa mata uang rupiah dan dolar. Nasabah boleh menentukan besaran setoran, jangka waktu menabung, serta agen penyelenggara perjalanan umrah.

UUS Danamon juga menyerahkan qardul hasan Rp 135 juta berupa paket umrah untuk para hafidz Alquran binaan lembaga amil zakat Dompet Dhuafa, Rumah Zakat dan Al Azhar Peduli.

Sekretaris Perusahaan Citifin Multi Finance Syariah M Yulian Ma'mun mengatakan tak ada program atau produk khusus dari Citifin pada Ramadhan ini. "Tapi kami mendorong produk multiguna," kata Yulian.

Saat Ramadhan dan tahun ajaran baru seperti ini, kata Yulian, masyarakat biasanya sedang butuh dana. Produk multiguna bisa dimanfaatkan untuk semua kebutuhan dengan jaminan kendaraan roda empat.

Sementara Adira Finance Syariah lebih memilih menyelenggarakan program yang mendekatkan mereka dengan masyarakat di Ramadhan kali ini.

Direktur Utama Adira Finance Willy S. Dharma mengatakan, sepanjang Juni dan Juli Adira Finance Syariah akan menggelar Adira Syariah Vaganza di lima kota.

"Dengan acara di lima kota ini, total 15 kota kami kunjungi. Adira Syariah Vaganza diisi dengan pameran Islam, perayaan hari besar Islam, tabligh akbar dan pengajian," tutur Willy.

Tahun lalu, mereka juga menggelar kegiatan produktif berupa pelatihan bengkel bersama Rumah Zakat. Di kesempatan Ramadhan ini juga, Adira Finance Syariah mendonasikan dana Rp 130 juta untuk pembangunan Nurul Falah Islamic Boarding School, Banten. Willy berharap donasi itu jadi kontribusi positif bagi masyarakat.

Terpopuler