Menu Buka Puasa Ilham Habibie, 'Menu Bisa Dimakan Sekaligus Diminum'

Rep: Muhammad Iqbal/ Red: Didi Purwadi

Senin 22 Jun 2015 08:18 WIB

Ilham Habibie (kanan) Foto: Antara/Jafkhairi Ilham Habibie (kanan)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setiap orang punya menu favorit untuk berbuka puasa. Tidak terkecuali Ilham Akbar Habibie yang punya menu 'spesial' berbuka puasa.

Anak pertama dari Presiden ketiga Republik Indonesia BJ Habibie ini membocorkan menu buka puasanya saat ditemui Republika selepas menunaikan ibadah shalat Jumat di Masjid Bencoolen, Singapura, beberapa waktu lalu. Kehadiran Ilham di sana dalam rangka menghadiri dan mendampingi mahasiswa Indonesia mengikuti pekan Iptek Asean.

Saat ditanya penganan favorit saat bulan puasa, Ketua Presidium ICMI 2010-2015 ini menyebut sereal maupun cornflakes menjadi pilihan. 

"Sebab, bisa makan sekaligus minum," ujarnya bersoloroh. ''Tapi, secara umum, saya itu kalau puasa nafsu makan saya sangat berkurang," kata Ilham.

Terpopuler